Jangan Lupa Makan Setelah Berolahraga, Ini Jenis Makanan yang Tepat

Bila Anda sedang menurunkan berat badan bukan berarti tidak makan usai berolahraga.

oleh Liputan6.com diperbarui 31 Des 2021, 08:45 WIB
Diterbitkan 31 Des 2021, 06:00 WIB
Memperbanyak Konsumsi Makanan Bergizi dan Air Putih
Ilustrasi Makanan Sehat Credit: pexels.com/Jane

Liputan6.com, Jakarta - Setelah berolahraga, tubuh akan mencoba membangun kembali simpanan energi serta memperbaiki dan merangsang pertumbuhan otot baru.

Maka nutrisi yang tepat segera setelah Anda berolahraga dapat membantu tubuh menyelesaikannya lebih cepat. Sehingga sangat penting untuk mengonsumsi karbohidrat dan protein setelah berolahraga.

Tak hanya karbohidrat dan protein, makan setelah berolahraga juga berperan dalam meningkatkan kembali kadar gula dalam tubuh.

"Hal ini karena saat kita berolahraga, kita menggunakan gula darah yang ada di tubuh. Kita perlu mengembalikan kadar gula darah itu dengan cara makan," Jelas Personal dan Group Trainer FX Marion, saat dihubungi Liputan6.com pada Rabu (29/12/2021).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Makanan yang Tepat Usai Berolahraga?

Setelah berolahraga, kemampuan tubuh untuk membangun kembali energi dan protein akan meningkat jauh dibandingkan setelah aktivitas sehari-hari lainnya. Idealnya dalam waktu 45 menit.

Menurut penelitian Department of Health Science, penundaan konsumsi karbohidrat 2 jam setelah latihan dapat menyebabkan tingkat penyerapan energi 50 persen lebih rendah.

Selain itu, jika Anda mengonsumsi makanan yang kaya akan karbohidrat dan protein utuh mungkin satu jam sebelum berolahraga, kemungkinan manfaat dari makanan tersebut masih berlaku setelah pelatihan

Penting juga untuk mendapatkan asupan air dan elektrolit setelah berolahraga untuk menggantikan cairan yang hilang selama berolahraga.

 

Reporter: Lianna Leticia


Infografis Benarkah Covid-19 Bisa Menyebar Melalui Makanan?

Infografis Benarkah Covid-19 Bisa Menyebar Melalui Makanan? (Liputan6.com/Niman)
Infografis Benarkah Covid-19 Bisa Menyebar Melalui Makanan? (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya