8 Cara Memperkecil Ukuran PDF di HP dan Laptop, Bisa Online dan Offline

Cara memperkecil ukuran PDF bisa dilakukan dengan online atau offline secara gratis.

oleh Laudia Tysara diperbarui 17 Agu 2020, 13:00 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2020, 13:00 WIB
Ilustrasi smartphone dan laptop | Oleg Magni dari Pexels
Ilustrasi smartphone dan laptop | Oleg Magni dari Pexels... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Mengirimkan berkas secara online tak lepas dengan file PDF. Jika dibandingkan dengan file Word, PDF lebih rapi dan tak akan berubah-ubah jika dibuka pada perangkat lain. Hal inilah yang membuat cara memperkecil ukuran PDF menarik untuk diketahui.

Tak hanya untuk mengirim berkas lamaran kerja. Mengirim berkas pendaftaran sekolah hingga pernak-pernik skripsi, kini harus dikirim dengan format PDF. Semuanya harus dikirim melalui email.

Padahal email tidak bisa digunakan untuk mengirim file dengan ukuran besar. Termasuk file PDF yang jumlahnya tak hanya satu lembar. Nah, cara memperkecil ukuran PDF inilah solusinya.

Cara memperkecil ukuran PDF bisa dipraktikkan dengan mudah. Bisa dilakukan secara online maupun offline. Bagi pemula yang ingin cepat menyelesaikan, tak perlu khawatir. Cara memperkecil ukuran PDF pun bisa dilakukan dalam waktu sesingkat-singkatnya.

Berikut Liputan6.com ulas cara memperkecil ukuran PDF dari berbagai sumber, Senin (17/8/2020).

Cara Memperkecil Ukuran PDF dengan iLovePDF dan SmallPDF

Ilustrasi laptop | picjumbo.com dari Pexels
Ilustrasi laptop | picjumbo.com dari Pexels... Selengkapnya

iLovePDF

1. Buka situs iLovePDF atau ilovepdf.com.

2. Setelah situs terbuka, kamu tinggal klik ‘Pilih file PDF’ yang berada di tengah layar untuk memilih dokumen atau file yang ingin diperkecil ukurannya.

3. Bisa langsung drag and drop file PDF ke tampilan situs sebagai cara mengecilkan ukuran PDF.

4. Nantinya, tampilan selanjutnya tetap akan sama.

5. Situs iLovePDF memberikan tiga opsi agar hasil dan ukuran sesuai dengan keinginan.

6. Kompresi ekstrem untuk kualitas rendah, kompresi yang disarankan untuk kualitas bagus, dan kompresi rendah untuk kualitas tinggi.

7. Setelah memilih opsi yang diperlukan, klik Kompres PDF.

8. Kemudian setelah selesai proses kompres, file PDF dapat diunduh secara otomatis ke komputer atau smartphone.

SmallPDF

1. Buka situs SmallPDF atau smallpdf.com.

2. Setelah masuk ke website SmallPDF, klik Choose File yang ada di tengah layar untuk memilih dokumen yang ingin kamu kecilkan ukurannya.

3. Bisa langsung drag and drop file PDF ke tampilan browser.

4. Setelah itu tinggal menunggu proses unggah dan kompres selesai.

5. Jika kompres selesai, selanjutnya akan diperlihatkan informasi tentang berapa persen dari dokumen asli yang telah dikompres dan ukurannya.

6. Silahkan mengunduh file langsung ke komputer atau smartphone atau bisa juga mengeditnya.

Cara Memperkecil Ukuran PDF dengan SodaPDF

Ilustrasi Ponsel
Ilustrasi smartphone | Unsplash... Selengkapnya

1. Buka situs web SodaPDF atau sodapdf.com.

2. Pilih file yang ingin dikompres dengan klik Choose File yang ada di tengah layar.

3. Bisa pilih file yang ada di Google Drive dan Dropbox.

4. Ada 3 opsi kualitas kompresi. Low quality untuk hasil ukuran paling kecil. Good quality untuk hasil ukuran menengah. High quality untuk kompresi paling minimal dan ukuran paling besar.

5. SodaPDF ini tersedia juga dalam aplikasi. Jadi, memperkecil ukuran PDF bisa dilakukan secara offline.

6. Setelah memilih opsi yang diperlukan, klik Kompres PDF.

7. Kemudian setelah selesai proses kompres, file PDF dapat diunduh secara otomatis ke komputer atau smartphone.

 

Cara Memperkecil Ukuran PDF dengan PDF Compressor

Ilustrasi laptop dan smartphone | AndreaPiacquadio dari Pexels
Ilustrasi laptop dan smartphone | AndreaPiacquadio dari Pexels... Selengkapnya

1. Buka situs pdfcompressor.com.

2. Klik Unggah File dan pilih dokumen yang akan dikompres.

3. Bisa drag and drop dokumen yang dipilih langsung ke browser seperti penerapan di situs lain.

4. Tunggu beberapa saat sampai proses kompres selesai.

5. Terakhir, unduh file yang sudah dikompres ke laptop atau smartphone.

Cara Memperkecil Ukuran PDF dengan Microsoft Word

Ilustrasi laptop | Pixabay
Ilustrasi laptop | Pixabay... Selengkapnya

1. Buka MS Word, kemudian Pilih File-Open dan cari file PDF yang ingin dikompres.

2. Ketika membuka file PDF di Office, secara otomatis akan dijadikan format dokumen word terlebih dahulu.

3. Jika ada pop up pemberitahuan, klik Ok untuk melanjutkannya.

4. Setelah dokumen terbuka, Save As file tersebut kembali menjadi PDF.

5. Pilih File-Save As atau CTRL+S.

6. Selanjutnya pilih Save as type PDF.

7. Optimize for Minimum size (publishing online).

8. Kemudian klik Save untuk menyimpan.

Cara Memperkecil Ukuran PDF dengan Adobe Acrobat Pro

Ilustrasi laptop | Andrea Piacquadio dari Pexels
Ilustrasi laptop | Andrea Piacquadio dari Pexels... Selengkapnya

1. Buka file PDF yang akan dikecilkan ukuran file-nya.

2. Klik kanan pada file lalu pilih open with dan pilih aplikasi Adobe Acrobat Pro untuk membuka file.

3. Klik pada menu file dan pilih save as other.

4. Pilih opsi reduced size PDF.

5. Akan muncul pop up window, lalu pilih retain existing.

6. Kemudian pilih make compatible with dan klik OK.

7. Terakhir pilih direktori folder yang akan digunakan untuk menyimpan file PDF.

8. Klik save untuk menyimpan file PDF yang sudah dikurangi ukuran file-nya.

Cara Memperkecil Ukuran PDF dengan Orpalis PDF Reducer dan Nitro PDF

Ilustrasi laptop | Burst dari Pexels
Ilustrasi laptop | Burst dari Pexels... Selengkapnya

Orpalis PDF Reducer

1. Download aplikasi Orpalis PDF Reducer.

2. Install dan buka setelah proses instalasi selesai.

3. Buka file PDF yang akan dikompres dengan mengklik tombol titik tiga pada bagian source.

4. Klik lagi pada bagian destination untuk menentukan direktori penyimpanan file baru.

5. Klik pada start batch untuk memulai proses compressing file PDF.

6. Tunggu beberapa saat hingga proses kompresi selesai.

7. Saat proses selesai, akan ada pemberitahuan berupa pop up window yang menunjukkan proses kompresi file PDF selesai.

Nitro PDF

1. Buka file PDF yang akan dikecilkan ukurannya.

2. Klik kanan pada file PDF tersebut kemudian pilih open with dan gunakan nitro PDF sebagai aplikasi pembuka.

3. Jika file sudah terbuka, langsung klik pada menu file.

4. Pilih reduced size dan kemudian klik pilihan optimize.

5. Jika sudah, proses kompresi akan berjalan.

6. Tunggu beberapa saat hingga proses kompresi selesai.

7. Jika proses sudah selesai, akan ada informasi mengenai perbandingan ukuran file PDF asli dan file PDF baru.

8. Selanjutnya, klik accept.

9. Klik opsi save dan file tersebut akan tersimpan di direktori folder yang diinginkan.

10. Selesai.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya