10 Wisata Kuliner Sukabumi Penuh Kelezatan, Unik dan Khas

Beberapa wisata kuliner Sukabumi ini sudah melegenda.

oleh Anugerah Ayu Sendari diperbarui 22 Mei 2023, 16:10 WIB
Diterbitkan 22 Mei 2023, 16:10 WIB
Liputan 6 default 3
Ilustraasi foto Liputan 6

Liputan6.com, Jakarta Wisata kuliner Sukabumi bisa menjadi destinasi menarik saat berada di kota ini. Ada banyak makanan menarik yang bisa ditemukan di wisata kuliner Sukabumi. Lokasinya yang berada tak jauh dari Jakarta membuat kota ini jadi alternatif untuk berlibur bersama teman dan keluarga.

Wisata kuliner Sukabumi menawarkan beragam makanan mulai dari tradisional hingga modern. Wisata kuliner Sukabumi ini bahkan sudah ada sejak puluhan tahun dan menjadi legenda kuliner di Sukabumi.

Mengeksplor wisata kuliner Sukabumi bisa menjadi aktivitas seru bersama keluarga atau teman. Di wisata kuliner Sukabumi ini kamu bisa menemukan kuliner mulai dari makanan berat, ringan, hingga oleh-oleh khas.

Makanan dalam wisata kuliner Sukabumi ini juga punya cita rasa khas yang tak dapat ditemukan di daerah lain. Berikut 10 wisata kuliner Sukabumi yang berhasil Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Rabu (12/2/2020).

Wisata kuliner Sukabumi

Dingin-Dingin Gini, Paling Enak Santap 5 Makanan Ini!
Bubur Ayam

Nasi Uduk Ungu

Wisata kuliner Sukabumi yang cukup populer adalah nasi uduk ungu. Sesuai namanya, nasi uduk ini memiliki tampilan nasi yang berwarna ungu. Warna ungu ini didapat dari pewarna alami berupa buah bit atau ubi ungu.

Nasi ini disajikan bersama lauk pauk lainnya seperti ayam, tempe, tahu, telur, sambal, dan lalapan. Selain nasi uduk berwarna ungu, di Sukabumi kamu juga bisa menemukan nasi uduk berwarna hijau yang didapat dari warna cabai hijau.

Nasi Uduk Ungu dapat dengan mudah ditemui di restoran atau warung di Sukabumi. Salah satu restoran yang terkenal memiliki menu ini adalah Mamih Unguyang berada di Jl. Brawijaya No.16, Sriwidari, Kec. Gunungpuyuh, Kota Sukabumi.

Bubur Ayam Bunut

Kuliner yang sangat terkenal di Sukabumi lainnya adalah bubur ayam. Kuliner ini bahkan banyak ditemui di luar Sukabumi. Salah satu bubur ayam yang terkenal dan melegenda di Sukabumi adalah Bubur Ayam Bunut. Bubur ayam ini berpusat di Jl. Siliwangi No.93 1, RW.02, Cikole, Kec. Sukabumi, Kota Sukabumi dan memiliki beberapa cabang di Sukabumi.

 

Wisata kuliner Sukabumi

Liputan 6 default 5
Ilustraasi foto Liputan 6

Roti Priangan

Roti Priangan telah menjadi legenda kuliner di Sukabumi. Roti ini sudah ada sejak 1943 dan masih eksis hingga saat ini. Pusat Roti Priangan berada di Jl. Parigi, Nyomplong, Kec. Warudoyong, Kota Sukabumi. Soal produksi, Roti Priangan masih konsisten menggunakan oven tradisional dan tidak menggunakan bahan pengawet.

Roti ini berbahan dasar susu, terigu dan mentega dan hanya dapat bertahan sehari saja. Ada berbagai varian Roti Priangan seperti Roti Tanduk, roti cokelat, roti kismis, roti nanas, roti keju, roti pisang coklat dan roti gula susu. Untuk menemukan roti ini pun tak susah, cukup berkunjung ke pusat Roti Priangan atau mencari penjual roti ini yang berkeliling menggunakan gerobak yang khas.

Bandros Atta

Bandros merupakan salah satu makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari tepung beras, kelapa parut, daun suji dan santan. Kue ini dicetak menggunakan cetakan pukis yang dimasak dengan tungku arang. Di Sukabumi, ada penjual Bandros yang sangat populer yaitu Bandros Atta.

Bandros Atta berada di emperan toko Jalan Gudang No. 4 Kebonjati, Kec. Cikole, Kota Sukabumi. Bandros Atta buka mulai pukul 8 malam hingga 5 pagi.

Wisata kuliner Sukabumi

Liputan 6 default 2
Ilustraasi foto Liputan6

Bakso Super H. Achmad Sudja’i

Wisata kuliner Sukabumi satu ini berada di Jl. Ir. H. Juanda No.3, Gunungparang, Kec. Cikole, Kota Sukabumi. Lokasinya yang berada di jantung kota Sukabumi membuat kuliner ini jadi tujuan banyak pelancong. Warung bakso ini sudah ada sejak 1967. Ada beragam menu yang ditawarkan mulai dari bakso super berukuran besar, mie bakso kecil, dan yamie.

Mie Goreng Mang Udin

Mie Goreng Mang Udin sudah ada sejak 1978 dan menjadi salah satu kuliner populer di Kota Sukabumi. Mie Goreng Mang Udin terkenal dengan porsi jumbonya yang bisa disantap 3-4 orang.

Mie ini juga punya cita rasa unik sehingga kerap dijuluki mie goreng khas Sukabumi. Yang membedakan mie ini dengan mie lainnya adalah adanya potongan daging ayam cukup besar yang ditumis di penggorengan sampai mengeluarkan api. Aroma sangit dari daging ayam memberi ciri khas sendiri bagi kuliner satu ini.

Wisata kuliner Sukabumi

Liputan 6 default 4
Ilustraasi foto Liputan 6

Surabi Durian Sukabumi

Surabi merupakan makanan tradisional Indonesia yang ditemukan di beberapa daerah. Sukabumi juga punya surabi dengan cita rasanya sendiri. Di sini surabi dibuat dengan campuran durian dengan rasa yang kuat. Salah satu tempat berjualan surabi ada di kedai pinggir Jalan Sudirman, Sukabumi.

Geco

Makanan yang wajib dicoba di Sukabumi lainnya adalah geco. Geco merupakan singkatan dari tauge dan tauco. Kuliner ini berisi tauge, tauco, ketupat, potongan kentang kecil, mie kuning, potongan telur rebus, cuka, kecap manis dan sambal cabe rawit. Geco bisa ditemui di Jalan Jenderal Sudirman berseberangan dengan Rumah Sakit As-Syifa.

Wisata kuliner Sukabumi

Liputan 6 default 5
Ilustraasi foto Liputan 6

Mochi

Mochi merupakan kuliner sekaligus oleh-oleh khas Sukabumi yang cukup terkenal. Sukabumi memang terkenal akan produksi kue mochinya. Salah satu mochi yang paling terkenal adalah Mochi Kaswari Lampion. Di sini tersedia beragam varian mochi dengan isian cokelat, keju, wijen kacang, dan masih banyak lagi.

Kue Jahe

Oleh-oleh khas Sukabumi lainnya adalah kue jahe. Kue ini terbuat dari campuran tepung, parutan jahe, dan gula. Kue ini memiliki rasa manis dan hangat yang nikmat. Kue Jahe khas Sukabumi sudah ada sejak zaman kolonial dan masih eksis hingga saat ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya