Liputan6.com, Jakarta - Resep banana roll untuk jualan yang ekonomis tapi tetap enak dapat Anda coba di rumah. Hanya dengan bahan-bahan sederhana seperti kulit lumpia, pisang, dan aneka topping, Anda bisa menciptakan camilan lezat yang disukai banyak orang. Selain itu, resep ini mudah dibuat dan tidak memerlukan banyak waktu.
Baca Juga
Advertisement
Bahan utama yang diperlukan untuk membuat resep banana roll untuk jualan ini adalah pisang, kulit lumpia, dan berbagai pilihan topping seperti cokelat glaze, keju, dan meses. Anda juga membutuhkan minyak goreng untuk proses penggorengan. Semua bahan ini mudah ditemukan di pasar atau supermarket terdekat.
Untuk membuat resep banana roll untuk jualan agar laris manis, pastikan Anda menjaga kualitas bahan dan cara memasak. Potong pisang dengan ukuran yang tepat dan gulung dengan kulit lumpia secara rapi. Goreng dengan minyak yang cukup panas dan sajikan dengan topping menarik agar pelanggan tertarik mencobanya.
Berikut Liputan6.com ulas resep banana roll untuk jualan, Kamis (6/6/2024).
1. Resep Banana Roll untuk Jualan Original
Resep banana roll untuk jualan versi original ini merupakan pilihan yang sederhana namun lezat. Pisang yang dibungkus dengan kulit lumpia dan digoreng hingga renyah, kemudian ditambah dengan coklat glaze sebagai topping memberikan sentuhan manis yang memikat.
Bahan-bahan:
- Kulit lumpia secukupnya
- Pisang (kepok ukuran besar) secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Coklat glaze secukupnya
Cara Membuat:
- Potong pisang menjadi empat bagian.
- Letakkan potongan pisang di atas kulit lumpia.
- Gulung kulit lumpia dan olesi ujungnya dengan air untuk merekatkan.
- Panaskan minyak, goreng banana roll dengan api sedang hingga kecokelatan.
- Sajikan dengan coklat glaze sebagai topping.
2. Resep Banana Roll untuk Jualan Cokelat Mozarella
Banana roll ini menawarkan kombinasi manis dan gurih dengan tambahan rasa cokelat dari Chocolatos dan keju mozarella yang meleleh. Cocok untuk disajikan sebagai camilan atau cemilan untuk menjamu tamu.
Bahan-bahan:
- 3 buah pisang Raja Bolu
- 1 sachet Chocolatos
- 3 sdm tepung terigu
- Keju mozarella secukupnya
- Kulit lumpia secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat:
- Kupas dan lumatkan pisang dengan garpu hingga halus.
- Campur pisang dengan Chocolatos hingga merata.
- Letakkan campuran pisang dan Chocolatos di atas kulit lumpia, tambahkan keju mozarella.
- Gulung dan oleskan tepung terigu untuk merekatkan.
- Goreng hingga kecokelatan, lalu sajikan selagi hangat.
3. Resep Banana Roll untuk Jualan Aneka Rasa
Resep banana roll untuk jualan dengan berbagai rasa ini memberikan pilihan yang lebih variatif bagi pelanggan. Dengan tambahan glaze berbagai rasa seperti coklat, matcha, dan stroberi, serta keju, setiap gigitan akan memberikan sensasi yang berbeda.
Bahan-bahan:
- 10 buah pisang (kepok/raja/uli)
- 2 sdm tepung terigu
- 50 ml air
- Glaze aneka rasa (coklat, matcha, stroberi)
- 125 gr keju
- 60 pcs kulit lumpia
Cara Membuat:
- Potong pisang menjadi dua, kemudian belah masing-masing menjadi tiga bagian.
- Larutkan tepung terigu dengan air hingga rata.
- Iris tipis dan potong kecil keju.
- Letakkan pisang di atas kulit lumpia, tambahkan keju dan glaze sesuai selera.
- Lipat bagian bawah kulit lumpia hingga menutupi isi, lipat sisi kiri dan kanan, kemudian gulung. Oleskan larutan tepung sebagai perekat.
- Goreng dengan minyak panas menggunakan api kecil hingga kecokelatan.
- Sajikan dalam keadaan hangat.
Advertisement
4. Resep Banana Roll untuk Jualan yang Mini
Versi mini dari banana roll ini sangat cocok untuk camilan kecil atau untuk dijual dengan harga yang lebih ekonomis. Dengan topping coklat dan meses, banana roll mini ini pasti disukai oleh semua kalangan.
Bahan-bahan:
- Kulit lumpia secukupnya
- Pisang secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Tepung terigu secukupnya
- Air secukupnya
- Coklat batangan secukupnya
- Meses secukupnya
Cara Membuat:
- Potong pisang menjadi ukuran kecil-kecil.
- Letakkan potongan pisang di sudut kulit lumpia, lalu gulung ke atas. Lipat sisi kiri dan kanan seperti amplop.
- Oleskan larutan tepung terigu untuk merekatkan dan gulung kembali.
- Panaskan minyak, goreng banana roll mini hingga kecokelatan.
- Lelehkan coklat batangan, lalu tuangkan di atas banana roll mini dan taburi meses.
5. Resep Banana Roll untuk Jualan yang Lumer
Resep banana roll untuk jualan dengan tekstur lumer ini akan membuat pelanggan ketagihan. Dengan tambahan topping glaze dan sprinkle, setiap gigitan akan terasa mewah dan nikmat.
Bahan-bahan:
- Pisang (kepok, uli, ambon) secukupnya
- Kulit lumpia secukupnya
- Tepung terigu secukupnya
- Glaze coklat, matcha secukupnya
- Keju secukupnya
- Sprinkle secukupnya
Cara Membuat:
- Potong pisang menjadi beberapa bagian seperti stik.
- Gulung potongan pisang dengan kulit lumpia, oleskan larutan tepung terigu untuk merekatkan.
- Panaskan minyak, goreng banana roll hingga matang dan tiriskan.
- Tata banana roll di wadah, beri glaze dan topping sesuai selera.
Â