Liputan6.com, Jakarta Sunu, mantan vokalis Matta Band yang dikenal lewat lagu hit "Ketahuan," kini tampil dengan citra yang lebih religius. Setelah memutuskan berhijrah, Sunu memilih fokus mendalami ilmu agama sambil tetap berkarya di dunia musik. Meski jarang muncul di televisi, ia masih kerap menerima tawaran manggung off-air.
Baca Juga
Advertisement
Keputusan hijrah membawa perubahan besar dalam hidup Sunu. Ia mengaku merasakan kehidupan yang lebih bermakna dan penuh ketenangan. Meski begitu, kecintaannya pada musik tetap membara dan ia masih menikmati momen saat berada di atas panggung.
Sunu menjelaskan bahwa hijrahnya bukan berarti harus meninggalkan panggung selamanya. Ia merasa musik bisa menjadi sarana dakwah yang efektif jika disampaikan dengan niat yang baik. Bahkan, ia sering membagikan lantunan murottal Al-Quran di media sosial dengan suara merdunya.
Penampilan Sunu pun mengalami perubahan. Bahkan Sunu kerap dipanggil ustaz. “"Sering dan nggak tau kenapa (dipanggil Ustaz)," ujarnya kepada Kapanlagi.com. Berikut Liputan6.com merangkum potret terbaru Sunu Matta melansir dari Instagram @sunumatta, Selasa (7/1/2024).
1. Salah satu penampilan Sunu saat membawakan lagu "Ketahuan" sempat viral di TikTok dan menuai beragam respons dari warganet.
Advertisement
2. Sunu juga pernah tampil berduet dengan penyanyi religi Opick.Banyak yang memuji keputusannya untuk tetap berkarya sambil menjalankan kewajiban agamanya.
3. Dalam wawancara, Sunu bercerita tentang pengalamannya belajar agama hingga ke Pakistan.
Advertisement
4. Ia percaya bahwa untuk memahami agama dengan mendalam, seseorang harus siap berkorban harta, waktu, dan tenaga di jalan Allah SWT.
5. Baginya, pengorbanan adalah kunci untuk meraih kecintaan dan tanggung jawab terhadap agama.
Advertisement
6.Sunu tetap menjaga hubungan baik dengan teman-teman artisnya meski sudah berhijrah.
7. Ia berharap dapat menginspirasi dan merangkul mereka untuk sama-sama mendekatkan diri kepada Allah.
Advertisement