6 Amalan Sunnah Hari Jumat yang Dianjurkan bagi Muslimah, Jangan Lewatkan!

Melaksanakan amalan sunnah pada hari jumat menjadi kesempatan bagi umat muslim untuk berlomba dalam meraih pahala sekaligus memohon ampunan kepada Allah SWT. Berikut 6 amalan sunnah bagi muslimah di hari jumat.

oleh Putry Damayanty diperbarui 23 Agu 2024, 04:30 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2024, 04:30 WIB
Ilustrasi muslimah, Islami
Ilustrasi muslimah, Islami. (Photo created by master1305 on www.freepik.com)

Liputan6.com, Jakarta - Setiap hari Jumat seorang muslim memiliki kewajiban untuk melaksanakan sholat jumat. Bahkan terdapat anjuran untuk meninggalkan berbagai aktivitas kegiatan agar dapat melaksanakan ibadah ini.

Hari jumat juga mengandung banyak kemuliaan untuk melakukan berbagai macam amal kebaikan. Tak hanya laki-laki, namun juga bagi kaum perempuan.

Terdapat beberapa amalan sunnah yang dapat dimalkan dan diperbanyak oleh perempuan khususnya pada hari Jumat. Mulai dari mandi sunnah, memperbanyak sholawat dan doa.

Tidak hanya itu, juga termasuk amalan membaca surah Al Kahfi, surat Yasin, dan berbagai amalan kebaikan dalam bentuk apa pun. Niscaya bagi yang mengerjakan amalan-amalan ini maka akan mendapatkan rahmat kebaikan dari Allah.

Dikutip dari laman merdeka.com dan NU Online, berikut beberapa amalan sunnah hari jumat bagi muslimah yang bisa dipraktikkan.

 

Saksikan Video Pilihan ini:

1. Mandi Jumat

Ilustrasi shower, kamar mandi
Ilustrasi shower, kamar mandi. (Photo Copyright by Freepik)

Amalan sunnah hari jumat bagi perempuan yang bisa dilakukan pertama adalah mandi jumat. Perlu diketahui, bahwa mandi sunah di hari jumat tidak hanya diperuntukkan bagi laki-laki, melainkan juga perempuan. Dalam hal ini, perempuan mendapatkan kesunnahan mandi jumat jika hendak menghadiri pelaksanaan sholat jumat berjemaah.

Dengan begitu, sebelum sholat hendaknya Anda mandi membersihkan diri terlebih dahulu sehingga ibadah yang dilakukan menjadi baik. Namun, jika tidak melaksanakan ibadah sholat jumat berjemaah di masjid, maka tetap baik bagi perempuan untuk melakukan mandi sunnah di hari jumat 

2. Memperbanyak Sholawat Nabi

Amalan sunnah hari jumat bagi perempuan berikutnya, yaitu memperbanyak selawat Nabi. Membaca selawat nabi memang baik dilakukan kapan saja sesuai dengan keinginan. Namun, membaca sholawat Nabi di hari jumat akan mendapatkan manfaat keutamaan tersendiri.

Bahkan, umat Muslim dianjurkan untuk memperbanyak sholawat Nabi di hari jumat. Dijelaskan pula, memperbanyak sholawat Nabi di hari jumat lebih utama daripada memperbanyak zikir dan membaca Al Quran. Dengan memperbanyak sholawat Nabi maka Anda bisa menjadi orang-orang yang akan mendapatkan syafaat di hari kiamat.

3. Membaca Surah Al Kahfi

Ilustrasi kitab suci, Islam, Al-Qur'an
Ilustrasi kitab suci, Islam, Al-Qur'an. (Photo Copyright by Freepik)

Amalan sunnah hari jumat bagi perempuan yang dianjurkan selanjutnya, yaitu membaca surah Al Kahfi. Diterangkan dalam sebuah hadis, “Barangsiapa yang membaca Surat Al-Kahfi pada hari Jumat maka akan ada cahaya yang menyinarinya diantara 2 Jumat." (HR. Al-Hakim)

Selain itu, siapa saja yang membaca surah Al Kahfi di hari jumat akan diampuni dosa-dosa selama dua jumat. Bahkan, ada pula hadis yang menerangkan bahwa membaca surah ini di hari jumat juga dapat dilindungi dari fitnah dajjal di hari akhir.

4. Membaca Surah Yasin

Amalan sunnah hari jumat bagi perempuan lainnya juga dianjurkan untuk membaca surah Yasin. Dalam sebuah hadis riwayat Abu Daud disebutkan, “Barangsiapa membaca surah Yasin dan al-Shaffat di malam Jumat, Allah mengabulkan permintaannya.” (HR. Abu Daud dari al-Habr).

Meski begitu, hadis tersebut tergolong hadis yang sanadnya terputus, artinya hadis tersebut memiliki status yang lemah. Namun, tidak ada salahnya Anda mengamalkan surah Yasin di hari jumat untuk mendapatkan pahala kebaikan dari Allah SWT.

5. Memperbanyak Doa

Panduan Tata Cara Puasa Ganti (Qadha)
Ilustrasi Membaca Doa Credit: freepik.com

Memperbanyak doa juga termasuk salah satu amalan sunnah hari jumat bagi perempuan yang bisa Anda lakukan. Disunnahkan bagi umat Muslim untuk memanjatkan doa sebanyak-banyaknya di hari jumat. Sebab, terdapat rahasia tentang terkabulnya doa di hari Jumat, yang dikenal sebagai hari yang mulia dalam Islam. Bahkan, terdapat ulama yang menjelaskan bahwa doa yang dipanjatkan di hari Jumat yang mulia maka akan dikabulkan secara mutlak.

6. Melakukan Kebajikan

Amalan sunnah hari jumat bagi perempuan yang terakhir namun tak kalah baik adalah melakukan kebajikan. Ini bisa dalam bentuk apa saja dan tidak terbatas. Mulai dari membantu orang lain, bersedekah, menuntut ilmu, dan lain sebagainya.

Dijelaskan, siapa saja umat Muslim yang melakukan amal kebajikan di hari jumat maka akan dilipatgandakan pahala sebanyak sepuluh kali. Begitu pula sebaliknya, siapa saja yang melakukan kejelekan di hari jumat maka akan dilipatgandakan dosanya sebanyak sepuluh kali lipat. Ini menjadi kesempatan bagi setiap umat Muslim untuk memperbanyak amal kebaikan guna mendapatkan rahmat dan berkah dari Allah SWT. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya