Inilah 8 Kenyataan Pahit yang Tidak Ingin Diketahui Orang

Kehidupan memang harus dijalani setiap harinya, namun ada berbagai kebenaran pahit yang tidak ingin diketahui dalam menjalaninya.

oleh Akbar Muhibar diperbarui 30 Des 2016, 20:13 WIB
Diterbitkan 30 Des 2016, 20:13 WIB
Kenyataan pahit
Inilah 8 Kenyataan Pahit yang Tidak Ingin Diketahui Orang

Liputan6.com, Jakarta Kehidupan memang harus dijalani setiap harinya, namun ada berbagai kenyataan pahit yang tidak ingin diketahui dalam menjalaninya. Padahal kenyataan ini dapat membantu hidup menjadi lebih baik dan bahagia bila bisa menerapkannya. Inilah 8 kenyataan pahit yang tidak ingin diketahui orang, seperti yang dirilis oleh lifehack.org, Jumat (30/12/2016).

1. Tidak ada kesenangan dari harta
Mengumpulkan banyak harta demi mencapai kebahagiaan? Banyak orang yang tetap berpikiran seperti ini hingga sekarang. Bahkan mereka tidak tahu, banyak kebahagiaan yang mereka tinggalkan karena mengejar harta yang banyak. Untuk itu, tetaplah bersikap sederhana sehingga tetap bahagia.

2. Tidak bisa membuat semuanya senang
Setiap manusia past memiliki pendukung dan musuh, karena hal ini pula Anda tidak bisa memuaskan kedua belah pihak. Jika tetap berkeinginan membuat semua keluarga dan sahabat yang dimiliki senang, maka Anda akan kehilangan kepribadian dan tujuan hidup.

3. Tidak ada yang namanya sempurna
Sempurna hanya milik Tuhan yang maha kuasa, manusia hanya bisa mengusahakan yang terbaik dalam setiap usahanya. Pandangan memburu kesempurnaan akan hanya membuat Anda semakin menderita dalam menjalani kehidupan.

4. Pencapaian hanya kebahagiaan sementara
Hal yang paling penting dalam kehidupan adalah membuat memori yang menyenangkan. Memori inilah yang akan membuat hati lebih bahagia meski Anda tenggelam dalam kesendirian yang pahit. Untuk itu, buatlah memori indah dengan orang-orang terdekat Anda setiap harinya.

5. Kebahagiaan harus diciptakan sendiri
Perasaan bahagia hanya muncul dan dirasakan oleh diri sendiri, bukan dari orang lain. Jadi, bila Anda ingin bahagia, jangan lupa menciptakan kebahagiaan untuk diri sendiri, baru membahagiakan orang lain. Jangan cari kebahagiaan di luar diri Anda, karena mereka hanya muncul dari dalam hati.

6. Perbuatan lebih didengar dibanding kata-kata
Bila Anda gemar mempengaruhi orang lain dengan kata-kata, percayalah perkataan ini tidak akan didengarkan. Mereka akan melihat Anda melalui perbuatan apa yang dilakukan, karena inilah perkataan yang paling kuat dari dalam diri Anda.

7. Manusia pasti mati
Inilah salah satu hal yang sering dilupakan karena penuh dengan tanda tanya dan ketidakpastian. Padahal, mati merupakan sebuah batasan yang menuntut Anda agar mampu hidup bahagia di kondisi paling pahit di dunia. Lakukan apa yang Anda inginkan di dunia saat ini juga, sebelum kematian itu tiba.

8. Bakat berasal dari latihan dan kerja keras
Tidak ada bakat yang langsung turun dari keajaiban Tuhan, mereka tumbuh dan bisa digunakan sebagaimana mestinya melalui latihan yang keras dan giat. Karena itulah, usaha dan kerja keras Anda sangat dibutuhkan untuk membuktikan apakah bakat ada dalam diri atau tidak.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya