Liburan Hemat dan Murah Tapi Tetap Menyenangkan? Ini Tipsnya

Jangan khawatir, Anda tetap dapat menikmati liburan dengan hemat dan murah dengan tips berikut ini.

oleh Adinda Tri Wardhani diperbarui 15 Feb 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 15 Feb 2017, 16:00 WIB

Liputan6.com, Jakarta Liburan identik dengan menguras tabungan? Kini, tidak lagi. Ada beragam cara yang bisa dilakukan untuk membuat liburan tetap berkesan tanpa banyak biaya.
Jangan sampai Anda yang niatnya ingin meredakan stres malah tambah pusing memikirkan biaya liburan.

Yuk kita intip tips dari DuitPintar.com agar liburan hemat tetap terasa menyenangkan.

1. Rencanakan sejak jauh-jauh hari
Boleh saja menjadi orang yang suka dengan hal-hal spontan. Tapi bila Anda spontan memutuskan untuk pergi liburan bisa jadi biaya perjalanan akan membengkak. 

Sebaiknya rencanakan liburan sejak jauh hari agar bisa mencari tiket murah. Terutama tiket pesawat. Biasanya, tiket pesawat dijual murah jika kita membelinya jauh-jauh hari, misalnya setahun atau enam bulan sebelumnya. Begitu juga dengan tiket kereta. Ada tiga jenis tarif kursi kereta, yang akan paling cepat habis biasanya yang paling murah.

2. Anggaran
Anggaran harus Anda tentukan sebelum mencari-cari tiket dan akomodasi liburan. Penuhi kebutuhan utama terlebih dahulu.

Dengan memprioritaskan pengeluaran wajib, Anda bisa mengutak-atik anggaran liburan yang ramah di kantong. Carilah destinasi yang sesuai, jangan memaksakan pergi ke Thailand bila memang anggarannya hanya cukup untuk pergi ke Malang.

Biar liburan tetap menyenangkan meski dana terbatas, riset dulu lokasi wisata yang murah meriah namun patut dikunjungi.

Anda juga dapat mencari paket liburan lengkap di agen travel atau internet, yang sesuai dengan anggaran.

Bikin daftar pengeluaran

3. Bikin daftar pengeluaran
Salah satu komponen yang mesti dihitung dalam mematok anggaran adalah pengeluaran selama perjalanan termasuk harga tiket.

Begitu juga penginapan dan makan. Agar liburan tetap nyaman, sebaiknya cari penginapan yang reputasinya bagus dan harga yang terjangkau. 

Jangan lupa, beli buah tangan untuk teman dan saudara sah-sah saja. Tapi pertimbangkan dengan baik anggaran untuk hal ini. Siasati dengan membeli oleh-oleh berupa makanan yang bisa dibagi ke banyak orang agar lebih hemat. 

Jika memang ingin memberikan oleh-oleh setiap orang satu buah, belikan saja gantungan kunci yang ada tulisan nama daerahnya. Murah, tapi tetap bernilai.

4. Tunai
Meski Bank Indonesia punya program gerakan non-tunai, namun untuk mengekang nafsu asal gesek ketika belanja saat liburan sebaiknya Anda menggunakan uang tunai. Dengan begitu kita bisa membatasi anggaran belanja ketika liburan. Jika ingin membawa kartu, sebaiknya dalam jenis debit saja. Buat jaga-jaga kalau memang terpaksa harus tarik tunai di ATM.

Jangan lupa menawar

5. Jangan lupa menawar
Bukan rahasia lagi, produk atau jasa yang ditawarkan di lokasi liburan biasanya dipatok dengan harga tinggi. 

Karena itu, usahakan selalu menawar sesuatu yang hendak dibeli. Misalnya beli baju batik di Malioboro, tawar setidaknya sampai 75 persen dari harga yang dipasang penjual.

Tapi lupakan tips ini bila Anda berada di toko seperti toko Joger Bali. Kalau di tempat seperti toko, ubah strategi dengan cari promo diskon atau buy 1 get 2.

Ingat jangan memaksakan diri buat liburan yang biayanya tidak sesuai kemampuan agar tabungan tetap aman dan tak berisiko.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya