Cara Membuat Perkedel Kentang Kornet yang Enak nan Lezat

Perkedel diadaptasi dari frikadeller, kroket kentang yang diperkenalkan warga Belanda saat menjajah Indonesia.

oleh Rizky Mandasari diperbarui 20 Okt 2018, 16:39 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2018, 16:39 WIB
perkedel kornet
Ilustrasi perkedel (Sumber: merdeka/Tantri Setyorini)

Liputan6.com, Jakarta Perkedel merupakan jenis gorengan yang terbuat dari kentang tumbuk. Makanan ini diadaptasi dari frikadeller, kroket kentang yang diperkenalkan warga Belanda saat menjajah Tanah Air. Di Indonesia sendiri lebih populer sebagai lauk teman makan nasi dan sop.

Nama perkedel mungkin sudah tidak asing lagi di telinga orang kita yaitu perkedel kentang. Ya, selain perkedel jagung, resep masakan yang biasanya digunakan sebagai lauk pendamping ini bisa juga dibuat dari kentang yang sudah direbus dan diolah lebih lanjut. 

 

Cara Membuat yang Mudah

Resep dan cara membuat perkedel ini mungkin memang sudah banyak yang mengetahuinya dan bisa juga dikreasikan menjadi perkedel kentang keju, perkedel kentang kornet atau yang lainnya. Tetapi tetap saja ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam cara membuat perkedel kentang supaya hasilnya tidak pecah dan warnanya menarik saat disajikan di meja hidangan.

Seperti juga resep masakan lain yang menggunakan bahan baku kentang, resep perkedel kentang kornet juga banyak mengandung kandungan gizi yang bermanfaat buat tubuh kita. Mulai dari karbohidrat, protein, vitamin B kompleks, potasium, kalsium dan magnesium yang dipercaya dapat mengurangi gejala sakit pada penderita rematik. Bahkan di sebagian wilayah, kentang ini dijadikan sebagai bahan makan pokok penduduk setempat.

Cara membuat perkedel kentang ini juga sangat mudah diikuti oleh orang yang tidak pernah sekalipun memasaknya. Bahan-bahan untuk membuatnya dan bumbu perkedel juga mudah didapat di sekitar rumah. Berikut liputan6.com rangkum dari berbagai sumber Sabtu (20/10/2018) cara membuat perkedel kentang kornet .

Bahan bahan Resep Perkedel Kentang Kornet

1. Kentang yang sudah dicuci bersih dikukus atau digoreng sampai matang dan empuk.

2. Kalau dikukus, kupas kulit luar kentangnya sampai benar benar bersih lalu haluskan kentang sampai halus merata.

3. Ambil bawang merah, bawang putih dan haluskan bersama pala, garam dan mericanya sampai benar-benar halus.

4. Masukkan bumbu halus ke dalam wadah kentang halusnya lalu aduk-aduk sampai semua bumbu tercampur rata.

5. Masukkan kornet, daun seledri iris dan 1 butir telurnya lalu aduk kembali sampai semua bahan tercampur rata dengan adonan kentangnya.

6. Ambil adonan kurang lebih sebanyak satu sendok makan penuh lalu bentuk menjadi bundar, lonjong ataupun bentuk lain sesuai selera. Ulangi sampai semua adonan habis.

7. Siapkan penggorengan dan beri minyak secukupnya sampai perkedelnya nanti terendam semua.

8. Ambil adonan perkedel kentang kornetnya dan celupkan dahulu ke dalam telur sebelum dimasukkan ke penggorengan.

9. Masak sampai matang atau perkedelnya berwarna kuning kecoklatan. Ulangi sampai semua adonan habis.

10. Sajikan sebagai pendamping makanan atau bisa jadi camilan.

Cara Membuat Perkedel

- 500 gram kentang, cuci bersih kentang sebelum diolah

- 100 gram kornet atau sesuai selera

- 2 butir telur ayam. 1 butir buat campuran adonan perkedel dan sisanya buat celupan sebelum digoreng

- 4 siung bawang putih

- 1/2 sdt bubuk pala untuk memberikan aroma harum. Kalau tidak terlalu suka bisa dikurangi atau dihilangkan.

- 3 siung bawang merah

- 1 sdt bubuk merica

- 1 sdm garam

- 1 ikat seledri lalu diiris

- Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng perkedel

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya