Desainer Senior Dunia Emanuel Ungaro Tutup Usia

Emanuel Ungaro menyukai permainan warna dan motif karena tak suka melihat perempuan berpakaian suram dan membosankan.

oleh Henry diperbarui 23 Des 2019, 13:03 WIB
Diterbitkan 23 Des 2019, 13:03 WIB
Desainer senior Emanuel Ungaro wafat di usia 86 tahun
Desainer senior Emanuel Ungaro wafat di usia 86 tahun. (dok.Instagram @pamela_lus/https://www.instagram.com/p/B6Zv5sxHZH4/Henry)

Liputan6.com, Jakarta - Menjelang tutup tahun, kembali ada kabar duka dari dunia fashion. Setelah Karl Lagerfeld di awal tahun, kali ini desainer senior lainnya, Emanuel Ungaro yang tutup usia. Ia meninggal dunia di Paris pada Sabtu, 21 Desember 2019 waktu setempat di usia 86 tahun.

Ia meninggalkan seorang istri, Laura, dan seorang putri.  Belum diketahui apa penyebab ia meninggal dunia dan kapan akan dimakamkan, namun dalam dua tahun terakhir Ungaro memiliki kondisi kesehatan yang lemah.

Semasa hidupnya, desainer Prancis yang pernah berlatih di Balenciaga ini mendirikan rumah mode dengan namanya sendiri pada 1965. Namun dia memutuskan untuk pensiun pada 2004 lalu.

Baca Juga

  • Gegara Lee Min Ho, Song Hye Kyo Bisa Batal Bintangi Sekuel DOTS
  • Song Joong Ki-Song Hye Kyo Tak Ada di Descendants of the Sun 2?
  • Usai Descendants of the Sun, Song Hye Kyo Tolak Main Drama

Dilansir dari BBC News, Minggu, 22 Desember 2019, Emanuel Ungaro lahir pada 1933 dari pasangan imigran dari Italia yang tinggal di Prancis. Ia sudah mengenal fashion sejak kecil dan belajar dari ayahnya yang seorang penjahit.

Di usia 22, Ungaro hijrah ke Paris dan tiga tahun kemudian ia bekerja untuk desainer legendaris Cristobal Balenciaga. Pada 1965, ia memberanikan diri untuk mendirikan label fashionnya sendiri.

Meski dikenal sebagai sosok yang kalem, Ungaro memiliki karakter desain yang jenaka melalui permainan warna dan motif. Alasannya, ia tak suka melihat perempuan berpakaian yang suram dan membosankan.

Ungaro dikenal punya selera mode yang unik. Dia banyak memilih warna lembut tapi tak pernah menghindari warna cerah atau bold.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Raih Penghargaan Bergengsi

[Bintang] Zendaya Coleman
Pink memang menjadi warna favorit bagi sebagian besar wanita, tak terkecuali Zendaya. Memakai gaun pink mini karya desainer Emanuel Ungaro, Zendaya tampil maksimal dengan hiasan bunga 3D di bajunya. (AFP/Bintang.Com)

Jacqueline Kennedy, Gena Rowlands dan Catherine Deneuve adalah beberapa bintang terkenal yang pernah memakai karya Emanuel Ungaro kala itu. Berkat kontribusinya di industri fashion, ia dianugerahi penghargaan bergengsi Legion of Honor dari pemerintah Prancis.

Setelah berkarya selama puluhan tahun, Ungaro memutuskan untuk pensiun pada 2005. Di saat yang bersamaan, ia juga menjual labelnya kepada pengusaha Silicon Valley bernama Asim Abdullah.

Aktris Lindsay Lohan pernah ditunjuk sebagai staf kreatif selepas label Emanuel Ungaro dijual. Namun, koleksi yang diluncurkan saat Paris Fashion Week 2009 itu mendapat respons negatif dari para kritikus fashion.

Meski sempat meredup, Emanuel Ungaro kembali berjaya setelah 2010-an. Karya para penerusnya dikenakan sejumlah selebriti kondang seperti Mariah Carey, Katy Perry dan Zendaya.

Selain fashion, Emanuel Ungaro juga meluncurkan parfum sejak 1983. Pada 1996, ia berkolaborasi dengan sesama desainer, Salvatore Ferragamo untuk membuat beberapa produk parfum. Mereka juga sempat berkolaborasi dengan Bulgari sejak 1997 untuk membuat perusahaan parfum Emanuel Ungaro Parfums dan meluncurkan sejumlah produk parfum sampai dengan 2004.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya