Liputan6.com, Jakarta Liburan dan jalan-jalan ke luar negeri pastinya tidak lengkap tanpa menikmati street food, destinasi kuliner yang identik dengan suasana jalan, mudah ditemukan dan kemudahan proses dalam konsumsi.Â
Di Indonesia, street food sering kali dikenal jajanan kaki lima. Nah, di setiap negara memiliki aturan khusus untuk pedagang street food sehingga lokasinya tidak selalu di pinggir jalan maupun di jual dengan gerobak.
Advertisement
Baca Juga
Paling menarik dari street food adalah menawarkan berbagai makanan khasnya dan harganya yang pasti lebih terjangkau dibanding cafe dan restoran pada umumnya.
Advertisement
Melansir dari berbagai sumber, berikut enam negara di Asia yang terkenal memiliki street food lezat dan bercita rasa khas.
6. Turki
Liburan ke Turki menjadi sangat menyenangkan bukan karena wisata alam dan budayanya, melainkan juga kulinernya yang lezat. Turki terkenal sebagai salah satu negara dengan street food yang lezat. Kaya rempah-rempah dan menggoda selera. Hampir di setiap blok jalan kota Istanbul, kamu dapat menemukan pedagang street food.
Makanan street food rekomendasinya adalah Lahmacun (pizza ala Turki), misir (jagung panggang), kokorec (sejenis kebab dengan isisan domba), dan borek (roti isi). Selain itu, juga ada baklava, pide, hingga simit, roti bertekstur renyah berbentuk cin-cin dengan rasa yang sedikit asin dibalut dengan wijen.
5. Singapura
Singapura menjadi salah satu negara yang terkenal street food-nya. Berlokasi di Changi Village, destinasi wisata kuliner street food luar negeri ini dianggap surganya wisata kuliner. Changi Village Hawker Centre juga menjadi favorit para wisatawan karena harga makanannya yang terbilang murah jika dibanding tempat makan lain di Singapura.
Jika kamu mampir ke pusat kuliner ini, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi BBQ Chicken Wings dari kedai Ah Hwee, yang terkenal dengan rasanya yang juicy dan kaya rempah. Ada juga Wanton Mee, Fried Carrot Cake, Dim Sum, Crabs, Laksa, Curry fish head, Bak Chor Mee, Oyster Omelette, Hokkien Prawn Mee, Tau Huay, Chwee Kueh, Mee Siam, dan masih banyak lagi.
4. Malaysia
Para pecinta kuliner wajib mampir ke pusat street food di Jalan Alor. Berada di jantung Kuala Lumpur, Malaysia, destinasi kuliner ini selalu ramai pengunjung, baik itu dari warga lokal maupun wisatawan yang ingin mencicipi beragam jajanan nikmat. Lampion merah khas China yang dipasang di sepanjang jalan pun menambah kemeriahan pusat kuliner tersebut.
Untuk pilihan hidangannya sangat beragam, mulai dari seafood hingga jajanan khas Malaysia dengan harga mulai dari MYR6 saja! Untuk memuaskan hobi kuliner kamu, beberapa resto terkenal seperti Wong Ah Wah’s Restaurant dengan menu sayap ayam barbeque, Chua Brother’s Restaurant dengan sup baso ikan, dan Uncle Lim Kee dengan menu sup pan mee-nya sangat wajib kamu coba.
3. Thailand
Bagi kamu pecinta kuliner, Thailand adalah salah satu destinasi yang wajib dikunjungi, nih! Terutama di pusat kota, Bangkok menjadi surganya wisata kuliner. Selain harganya yang murah dan enak, street food di Bangkok juga beragam jenisnya. Kamu bisa menemukan berbagai jenis makanan yang unik hingga ekstrim seperti jangkrik, ulat, dan belalang.
Tidak hanya itu, kuliner lainnya yang bisa kamu coba adalah pad thai (mie goreng), som tam (salad pepaya hijau), khao pad (nasi goreng), massaman curry, dan khao neeo mamuang (mango sticky rice). Wah, jangan sampai kamu tidak mencicipinya saat berlibur ke Thailand ya!
2. Korea Selatan
Korea Selatan juga menjadi salah satu negara yang terkenal akan street food-nya di Asia. Berbagai makanan enak dan lezat ada di daerah Myeongdong, Gwangjang Market, dan Dongdaemun Night Market yang selalu menjadi destinasi wisata kuliner bagi wisatawan internasional.
Kalau kamu suka makanan yang mengandung rempah, maka tteokbokki (spicy rice cake) adalah pilihan yang tepat. Odeng (fish cake) juga cocok nih buat menghangatkan badan di kala cuaca sedang dingin, hingga camilan lainnya yang mengenyangkan perut seperti kimbab (rice roll), bungeoppang (fish-shaped bread), dan pajeon (pancake).
Advertisement
1. Indonesia
Selain terkenal karena wisata alamnya yang mempesona, Indonesia juga terkenal dengan wisata kuliner yang beraneka ragam dan kaya akan rempah. Banyak daerah di Indonesia yang memiliki kuliner khas daerah tersebut. di Yogyakarta, kamu dapat mengunjungi Malioboro dan menemukan banyak disajikannya makanan-makanan di sepanjang jalan tersebut.
Pilihan street food di Jakarta juga variatif banget lho! Mulai dari nasi goreng, bakso, roti bakar, sampai camilan seperti gorengan atau martabak. Bahkan hidangan khas daerah seperti rendang, nasi goreng, dan sate menjadi makanan khas Indonesia yang terkenal dan mendunia.
Â
(*/Ayr)