Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah pejabat negara hadir di Bandara Halim Perdanakusuma menemani Presiden Joko Widodo atau Jokowi terbang ke Tiongkok pagi ini.
Pantauan Liputan6.com, Sabtu (8/11/2014), tampak terlihat Wakil Presiden Jusuf Kalla, Menteri Koordinator (Menko) Kemaritiman Indroyono Susilo, Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Tedjo Edhy Purdijatno, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama, dan Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh.
Sementara beberapa menteri ikut terbang bersama Jokowi. Mereka di antaranya Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi, Menteri Perdagangan (Mendag) Rahmat Gobel, Menteri Keuangan (Menkeu) Bambang Brojonegoro, Sekretaris Kabinet (Seskab) Andi Widjojanto, Menko Perekonomian Sofyan Djalil.
Jokowi dijadwalkan akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Pasific Economic Community (APEC) di Tiongkok, KTT ASEAN di Myanmar, dan G20 di Australia pada pekan depan. Nantinya, Jokowi akan menemui sejumlah petinggi dunia, termasuk Presiden Amerika Serikat Barack Obama.
Presiden ke-7 RI bersama menteri-menteri yang ikut sudah lepas landas dengan Pesawat Kepresidenan di Bandara Halim Perdanakusuma, Sabtu pagi, sekitar pukul 09.36 WIB.
Jokowi Terbang ke Tiongkok
Jokowi dijadwalkan akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Pasific Economic Community (APEC) di Tiongkok.
Diperbarui 08 Nov 2014, 09:44 WIBDiterbitkan 08 Nov 2014, 09:44 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Inilah Proyek-Proyek Strategis PGN yang Mulai Tancap Gas Tahun Ini
Prabowo - Sekjen Partai Komunis Vietnam Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Otomotif hingga Pertahanan
Top 3 Berita Hari Ini: Mahalini Bagikan Foto Putrinya yang Tampil Menggemaskan dengan Baju Rancangan Desainer Ternama
Sulut Dipimpin Jenderal Sahabat Presiden Prabowo, 10 Tahun Era PDIP Berakhir
350 Caption Kata-Kata Malam Hari untuk Renungan dan Inspirasi
Villarreal Berani Tantang Arsenal dan Chelsea pada Persaingan Tanda Tangan Bomber Pelapis Barcelona
BLT BBM 2025 Kapan Cair, Berikut Cara Cek Statusnya
10 Seafood Tinggi Purin yang Harus Dihindari Penderita Asam Urat, Bijak Konsumsi
4 Resep Kue Bawang Gunting, Ide Suguhan Lebaran yang Mudah Dibuat
Penyesalan Polisi Usai Tendang Wanita Diduga ODGJ di Labuhanbatu
Cara Mengatasi Stress: Panduan Lengkap untuk Hidup Lebih Tenang
Pertamina Butuh Rp 98 Triliun untuk Transisi Energi, Danantara Siap Biayai?