Liputan6.com, Maluku Utara - Kapal penumpang (KM) Cahaya Tiga Lalu yang membawa lebih dari 100 penumpang, ludes terbakar di Pelabuhan Bastiong, Kota Ternate, Maluku Utara tadi malam.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Selasa (18/11/2014), kobaran api semakin membesar melalap KM Cahaya Tiga Lalu di perairan Bastiong, Kota Ternate Selatan sekitar pukul 22.30 WIT.
Penumpang kapal dengan dek 2 lantai tersebut panik menyelamatkan diri melompat ke laut menuju dermaga pelabuhan. Salah satu penumpang yang selamat menyatakan asap berasal dari ruang mesin kapal.
Nakhoda kapal yang berangkat dari Ternate melalui Pelabuhan Bastiong menuju Kecamatan Kayoa, Kabupaten Halmahera Selatan turut selamat. Ia menyatakan kebakaran terjadi akibat hubungan pendek arus listrik yang menyebabkan api berkobar dan terjadi ledakan.
Akibat kebakaran ini sejumlah penumpang terluka dan 1 orang penumpang hingga kini masih dalam pencarian.
Petugas pemadam kebakaran yang berada di Pelabuhan Bastiong juga tak dapat berbuat banyak, karena posisi kapal yang berada di tengah perairan. Untuk kerugian ditaksir mencapai miliaran rupiah, sedangkan nakhoda kapal masih diperiksa di Polres Ternate. (Ado)
Bawa 100 Penumpang, KM Cahaya Ludes Terbakar di Pelabuhan Ternate
Kapal penumpang (KM) Cahaya Tiga Lalu yang membawa lebih dari 100 penumpang, ludes terbakar di Pelabuhan Bastiong, Kota Ternate, Maluku.
Diperbarui 18 Nov 2014, 07:55 WIBDiterbitkan 18 Nov 2014, 07:55 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
10
Berita Terbaru
Jadwal Sahur Jogja dan Imsakiyah di 2025, Jangan Sampai Terlewat
Bolehkah Wanita Masak Sahur tapi Belum Mandi Junub, Apakah Puasanya Sah?
Doa Bersama Merawat Alam Tano Batak, Ephorus HKBP: Hak-Hak Rakyat Harus Dipulihkan
3 Resep Takjil Berbahan Kurma, Kolak sampai Infused Water yang Menyegarkan
Pesan Penting Utusan Khusus PBB Retno Marsudi untuk Sobat Bumi
Kapolres Ngada Ditangkap Propam, Apa Kasusnya?
Usai Hubungan Suami Istri, Eeh.. Nyaris Imsyak, Pilih Sahur Dulu atau Mandi Junub?
Mudik Gratis DKI Jakarta 2025: Catat Tanggalnya!
Jalan Sudirman Banjir 1 Meter, Pemotor Memilih Dorong untuk Cegah Mogok
Kisah Polisi di Garut Buka Akses Jaringan Internet Gratis di Kaki Gunung Cikuray
Mengenal Planet LTT 9779 b, Exoplanet Ultra Panas
Dulu Puasa Bedug Sering Diejek, Ternyata Bagus Banget, Ini Penjelasan Buya Yahya