Liputan6.com, Bogor - Aksi blokade Jalan Tol Jagorawi oleh ratusan warga Kampung Cikuda, Desa Bojongnangka, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat membuat kepadatan lalu lintas hingga hampir 4 jam. Kemacetan ini membuat rest area yang berada di dekat lokasi demonstrasi kebanjiran pengendara.
Salah satu pengendara, Agus (35) mengaku kesal dengan adanya unjuk rasa tersebut. Ia yang hendak menuju Bogor bahkan sudah tertahan sejak pukul 11.00 WIB. Hingga akhirnya harus masuk ke rest area KM 21 untuk mengisi bahan bakar.
"Kasihan ini saya bawa istri dan anak harus menahan buang air kecil. Saya pikir ini macet karena jalur Puncak, eh tahunya ada demo ini," tutur Agus kesal.
Sama halnya dengan Suciati, Warga Bogor. Ia pun kesal dengan kemacetan di Tol Jagorawi akibat demo dan aksi blokade warga. Bahkan mobilnya sempat overheat dan harus menepi di rest area.
"Mobil saya kepanasan nunggu macet. Jadi mau nggak mau ke rest area dulu. Mudah-mudahan jangan ada demo lagi deh, nyusahin orang saja," ketus Suciati.
Pantauan Liputan6.com hingga jelang pukul 19.00 WIB, ratusan kendaraan terus memenuhi rest area KM 21. Sedangkan kondisi arus lalu lintas masih terpantau padat di kedua arah.
Demonstrasi warga ini dipicu oleh belum jadinya pembangunan jembatan penyeberangan orang (JPO) yang rusak dalam kecelakaan truk pada Januari silam. Kondisi inilah yang membuat warga turun ke jalan tol dan menggelar aksi blokade.
Ratusan warga akhirnya membubarkan diri setelah menggelar demo dengan memblokade Jalan Tol Jagorawi. Warga membubarkan diri karena diguyur hujan deras petang tadi.
Warga yang didominasi kaum ibu dan anak-anak ini memblokade ruas Jalan Tol Jagorawi di KM 21. Blokade ruas jalan tol ini dilakukan di kedua arah Bogor-Jakarta mulai sekitar pukul 14.00 WIB atau berlangsung hampir 4 jam. (Ans)
Macet 4 Jam, Rest Area Tol Jagorawi KM 21 Membludak
Aksi blokade ratusan warga menimbulkan kemacetan di Jalan Tol Jagorawi, sehingga rest area di dekat lokasi demonstrasi kebanjiran pengendar
Diperbarui 21 Mar 2015, 19:46 WIBDiterbitkan 21 Mar 2015, 19:46 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kata Bijak Malam Hari yang Menenangkan Jiwa
6 Potret Ariel Tatum dan Daffa Wardhana Ngabuburit Main Lego, Makin Lengket
Laba 2024 Anjlok 51,78 Persen, Saham Lo Kheng Hong ABMM Terkoreksi
Agincourt Bidik Produksi Emas 240.000 Ounces di Tahun ini
Ke Mana Amalmu Disalurkan? Ternyata Begini Cara Kerja Amil Zakat
Beragam Reaksi Aktor dan Aktris Indonesia Atas Penunjukan Ifan Seventeen Jadi Dirut PFN
Komisi Informasi Pusat Soroti Pentingnya Partisipasi Publik dalam Pengelolaan Dana PIP
Siap-Siap, Realme 14 Segera Meluncur di Indonesia April 2025
VIDEO: Bahlil Sidak SPBU Pertamina Sambil Jelaskan Perbedaan BBM
350 Kata Motivasi Pagi Hari untuk Membangkitkan Semangat
Menperin: Pembangunan Refinery Jadi Game Changer Pertumbuhan Industri Petrokimia
Resep Teh Tarik Cincau, Minuman Segar yang Cocok untuk Buka Puasa