Liputan6.com, Jakarta - Sebuah pos polisi yang biasa digunakan bertugas oleh Satuan Lalu Lintas Polrestabes Bandung, Jawa Barat, dilempar bom molotov oleh orang tak dikenal sekitar pukul 00.30 WIB dini hari tadi.
Pos polisi itu berada di persimpangan Jalan Ahmad Yani-Ibrahim Adji, Kota Bandung, Jabar. Selain nyaris terbakar, beberapa bagian bangunan, seperti kaca terpantau mengalami kerusakan yang cukup parah.
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Angesta Romano Yoyol membenarkan kejadian tersebut. Dia mengatakan hingga kini jajarannya masih menjalani penyelidikan.
"Betul. Kita masih menyelidiki kasus ini dan melakukan pengejaran," ucap Yoyol di Bandung, Jawa Barat, Senin (14/9/2015).
Dia mengatakan, jajarannya tidak akan melakukan penjagaan ketat di pos polisi lain. Yoyol juga mengimbau masyarakat untuk tidak khawatir dengan kejadian tersebut.
"Semua normal saja tidak ada penjagaan ketat. Kita tetap akan menyelidiki. Doakan saja," pungkas Yoyol. (Ndy/Mut)
Pos Polisi di Bandung Dilempar Bom Molotov
Pos polisi itu berada di persimpangan Jalan Ahmad Yani-Ibrahim Adji, Kota Bandung, Jabar.
diperbarui 14 Sep 2015, 16:25 WIBDiterbitkan 14 Sep 2015, 16:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Lucu Gus Dur Dzikir Khusyuk sampai Tak Sadar Tentara Belanda sudah Masuk ke Pondok
Apa Ciri-Ciri Kista: Kenali Gejala dan Penanganannya
Kadiv Propam Sebut Polisi Penembak Siswa di Semarang Sudah Dipatsus
Kandungan Vitamin dalam Lemon, Penuh Nutrisi Bikin Tubuh Sehat
Tren Makeup Viral 3D Teardrop Pakai Lelehan Lem Panas Tuai Kontroversi
Waspadai Aquaplaning Saat Musim Hujan
Sedekah Atas Nama Orangtua yang Telah Meninggal, Apakah Pahalanya Sampai kepada Mereka?
Mengapa Publik Tak Akan Melihat Kate Middleton Kenakan Tiara Kerajaan Tahun Ini?
Fakta Unik Pura Mangkunegaran, Keindahan Arsitektur dan Warisan Budaya di Surakarta
KPU RI Sebut Pilkada 2024 Berjalan Sukses Tanpa Kendala Berarti
Astronom Temukan Planet Termuda, Baru 3 Juta Tahun
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 28 November 2024