Liputan6.com, Jakarta - DPR menilai persiapan pemerintah menghadapi mudik Lebaran tahun ini lebih matang, dibanding tahun sebelumnya. Dalam hal ini, kesiapan Kementerian Perhubungan dan Kementerian Pekerjaan Umum.
Aggota Komisi V DPR Miryam S Haryani mengatakan dalam rapat bersama Kementerian Perhubungan dan Kementerian Pekerjaan Umum, serta beberapa stakeholder terkait, persiapan mudik Lebaran tahun ini lebih siap dari sebelumnya.
"Tahun ini lebih siap karena ada bahan evaluasi di tahun kemarin, yang sampai Dirjen Perhubungan mengundurkan diri. Jadi sekarang lebih prepare, terutama Kemenhub," kata Miryam kepada Liputan6.com di Jakarta, Kamis (30/6/2016).
Selain itu, kata Miryam, persiapan juga terlihat dari penambahan kuota bagi pemudik melalui jalur darat. Serta, fasilitas tambahan sepanjang jalur pantai laut utara atau Pantura.
"Kemarin mudik gratis kuota ribu-ribu sekarang 15 ribu. Menteri PU juga, tol lagi ditata. Terus ada toilet gratis di beberapa titik lumayan banyak," papar dia.
Politikus Partai Hanura ini juga mengapresiasi pihak kepolisian yang terus melakukan rekyasa lalu lintas, untuk mengurai kemacetan saat mudik Lebaran di beberpa titik jalur.
"Korlantas juga bikin rekayasa. Pasar tumpah sekarang enggak ada. Persiapan lebih matang, lancar. Kemarin kita sidak juga progress sudah ok. Mungkin H-6 sudah ready semua. BMKG, Menhub, Korlantas sudah koordinasi," Miryam menandaskan.
DPR Apresiasi Kesiapan Pemerintah Jelang Mudik Lebaran
Persiapan juga terlihat dari penambahan kuota bagi pemudik melalui jalur darat.
Diperbarui 01 Jul 2016, 10:44 WIBDiterbitkan 01 Jul 2016, 10:44 WIB
Sejumlah mobil mengantri di gerbang Tol Palimanan, Jawa Barat, Selasa (14/7/2015). Hingga H-3 jelang lebaran 2015 pemudik sudah mulai memadati tol Cipali. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PT Agrinas Palma Nusantara Resmi Kelola Lahan Sawit Titipan Kejagung
Begal Sadis di Gang Sempit Tanah Abang, Wanita jadi Korban hingga Alami Luka Serius
Tanda-Tanda Usus Buntu, Ketahui Langkah Penanganannya
Tanda Bayi Dehidrasi, Kenali Gejala Khas dan Cara Mengatasinya
KPK Periksa Mantan Dirut Petral Bambang Irianto, Tersangka Mafia Migas
Profil Ali Rahman Bupati Way Kanan, Awali Karier sebagai Pegawai Kecamatan
Polisi Kantongi Identitas Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak dalam Toren di Tambora Jakbar
Tanda Demam Berdarah yang Perlu Diwaspadai, Ketahui Cara Penanganannya
Wamenaker Bicara THR PNS dan Pegawai Swasta, Kapan Cair?
VIDEO: Maruarar Sirait Resmikan 5 Ribu Rumah Prajurit TNI
Death Stranding 2: On the Beach Siap Rilis, Kapan?
Jadwal Sholat Karanganyar Solo Bulan Maret 2025 yang Dirilis Kemenag RI