Ayahanda Menlu Retno Meninggal Dunia

Sumber di Kementerian Luar Negeri membenarkan kabar meninggalnya ayahanda Menliu Retno.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 27 Okt 2016, 07:48 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2016, 07:48 WIB
20160505-Pertemuan Indonesia, Malaysia dan Filipina Bahas Keamanan Maritim-Yogyakarta
Menlu RI Retno Marsudi memberikan keterangan usai pertemuan trilateral di Gedung Agung Yogyakarta, Kamis (5/5). Indonesia, Malaysia dan Filipina menggelar pertemuan membahas keamanan maritim antara ketiga negara. (Boy Harjanto)

Liputan6.com, Jakarta - Berita duka datang dari keluarga Menteri Luar Negeri Retno Lestari Priantari Marsudi. Moch Sidik, ayahanda Menlu Retno, dikabarkan meninggal dunia, Kamis (27/10/2016) di Semarang, Jawa Tengah.

"Innaalillaahi wa innaa ilaihii raa jiuun. Telah meninggal dunia Bapak Moch Sidik, Ayah kandung dari Ibu Retno L.P. Marsudi, Menteri Luar Negeri RI pada hari Kamis, 27 Oktober 2016, di Semarang," tulis keluarga besar Retno Marsudi dalam pesan tertulis yang diterima Liputan6.com, Kamis pagi.

Dalam pesan itu, pihak keluarga juga memohon maaf atas segala kesalahan yang telah diperbuat.

Sumber di Kementerian Luar Negeri membenarkan kabar tersebut.

Saat ini Retno yang tengah berada di Bali untuk acara IORA Concord, tengah menuju ke rumah duka di Semarang.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya