Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengatakan, hubungannya dengan PPP tak memanas. Bahkan Cak Imin telah bertemu dengan Ketum PPP Romahurmuziy atau Romi.
Dia mengatakan, kritik keras dari partai berlambang Kakbah itu bagian dari kampanye. "Saya ketemu Romi di berbagai acara, biasa-biasa saja. Keras itu bagian kampanye saja," kata Cak Imin di Jakarta, Rabu (25/4/2018).
Cak Imin menuturkan, baik dirinya maupun Romi, sama-sama saling berkampanye. "Romi mengampanyekan saya. Saya mengampanyekan Romi. Tolong-menolong, bantu-membantu," tukasnya.
Advertisement
Sebelumnya, Wasekjen PPP Ahmad Baidowi mengatakan komunikasi politik yang akan dilakukan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar kepada koalisi partai pendukung Joko Widodo tidak menjamin bakal dipilih menjadi calon wakil presiden.
Cak Imin sapaan Muhaimin berencana menemui para ketua umum partai pendukung Jokowi untuk membahas Pilkada dan Pemilu Serentak 2019.
Menurut pria yang akrab disapa Awiek ini, Cak Imin tidak perlu safari politik ke koalisi partai pendukung Jokowi jika hanya untuk menyampaikan ambisinya menjadi cawapres. Jalan yang bisa ditempuh Cak Imin adalah dengan musyawarah.