Update Corona 22 April 2020: 652 Orang Dirawat di RS Wisma Atlet

Jumlah pasien positif virus Corona per hari ini bertambah. Dari semula 548 orang menjadi 559 pasien.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 22 Apr 2020, 10:38 WIB
Diterbitkan 22 Apr 2020, 10:37 WIB
Mengintip Kesiapan RS Darurat COVID-19 di Wisma Atlet Kemayoran
Petugas memeriksa alat pendukung perawatan pasien di Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19 di Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/3/2019). RS Darurat Penanganan COVID-19 hampir 100 persen rampung. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Liputan6.com, Jakarta - Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksdya TNI Yudo Margono, melaporkan perkembangan jumlah pasien rawat inap terkait virus Corona atau Covid-19, di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet pada Rabu (22/4/2020) pukul 08.00 WIB,

Total ada 652 pasien yang tengah dirawat inap di Wisma atlet. Jumlah ini berkurang dari hari sebelumnya.

"Pasien rawat inap berkurang 17 orang. Semula 699 orang menjadi 652 orang," kata Yudo saat dikonfirmasi, Selasa (20/4/2020).

Menurut dia, jumlah pasien positif virus Corona per hari ini bertambah. Dari semula 548 orang menjadi 559 pasien.

"Pasien Covid bertambah 11 orang," jelas Yudo.

Kemudian Orang Dalam Pemantauan (ODP) terkait virus Corona bertambah 1, dari 14 menjadi 13 orang. "Sedangkan pasien Dalam Pengawasan (PDP) berkurang 27 orang. Semula 107 orang menjadi 80 orang," jelas Yudo.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

RS Pulau Galang

Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I Laksamana Madya TNI Yudo Margono. (foto: dokumentasi BNPB)
Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I Laksamana Madya TNI Yudo Margono. (foto: dokumentasi BNPB)

Pangkogabwilhan I Laksdya TNI Yudo Margono menambahkan, untuk pasien yang dirawat di Rumah Sakit Darurat Pulau Galang berjumlah 43 orang. Belum ada penambahan dari kemarin.

Dari jumlah tersebut, 31 orang di antaranya positif virus Corona atau Covid-19. "Positif Covid 31 orang, PDP 3 orang, OTG 9 orang" jelas Yudo.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya