Viral Kemacetan Parah Imbas Penutupan Tol MBZ Saat Larangan Mudik, Ini Kata Polisi

Kepolisian dan otoritas terkait menutup operasional Tol Layang MBZ selama periode larangan mudik Lebaran 2021.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 07 Mei 2021, 13:52 WIB
Diterbitkan 07 Mei 2021, 13:52 WIB
GT Cikampek Utama
Ilustrasi - Kendaraan pemudik terjebak kemacetan di sekitar Gerbang Tol Cikampek Utama, Jawa Barat, Jumat (7/6/2019). Banyaknya pemudik yang mulai kembali ke Ibu kota menyebabkan peningkatan volume kendaraan sehingga menyebabkan arus lalu lintas kian padat. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah rekaman video berdurasi 14 detik yang memperlihatkan situasi kemacetan parah di Tol Jakarta-Cikampek viral di media sosial. Diduga, kepadatan kendaraan itu imbas penutupan Tol Layang Syeikh Mohammed Bin Zayed (MBZ) saat larangan mudik Lebaran 2021.

Dalam rekaman terlihat kendaraan yang sebagian besar truk bermuatan barang tidak bisa bergerak sama sekali. Terdengar suara klakson saling bersahutan. Diduga kemacetan di ruas Tol Jakarta-Capek itu terjadi pada Kamis malam 6 Mei 2021.

Terkait hal itu, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menyatakan akan mengecek kebenarannya.

"Nanti saya cek kebenarannya," kata dia dalam keteranganya, Jumat (7/5/2021).

Sambodo menyampaikan, penutupan Tol Layang MBZ dilakukan untuk mendukung kebijakan pemerintah terkait larangan mudik lebaran yang efektif berlangsung pada 6-17 Mei 2021.

Dia menyebut, penutupan itu terbilang efektif membantu menyeleksi kendaraan yang meninggalkan wilayah DKI Jakarta selama periode larangan mudik Lebaran 2021.

"Ini agar pemeriksaan di bawah efektif. Kalau kita periksa di atas tidak ada tempat untuk diputarbalikan," ujar Sambodo.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

SOP Polisi Urai Kemacetan

Tol Japek Macet
Tangkapan layar video viral kemacetan parah di ruas Tol Jakarta Cikampek diduga akibat penutupan Tol Layang MBZ saat hari pertama larangan mudik Lebaran 2021. (Istimewa)

Kasat Patroli Jalan Raya Polda Metro Jaya Kompol Akmal mengakui pemberlakukan penyekatan larangan mudik berimbas pada situasi arus lalu lintas.

Kendati, Ditlantas Polda Metro Jaya telah mempunyai strategi untuk mengurai kepadatan.

"Itu hal wajar kendaraan melambat karena penyekatan. Kami juga punya SOP antrean maksimal 2 kilometer. Kalau sudah segitu panjang diloskan," ujar dia.

Dilarang Mudik Lebaran 2021

Infografis Dilarang Mudik Lebaran 2021
Infografis Dilarang Mudik Lebaran 2021 (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya