Penumpang Melonjak, Commuter Line Tambah 180 Gerbong

Naiknya jumlah penumpang dari 450 ribu menjadi 503 ribu orang per hari akan diantisipasi dengan penambahan gerbong.

oleh Andi Muttya Keteng diperbarui 07 Jul 2013, 17:41 WIB
Diterbitkan 07 Jul 2013, 17:41 WIB
gerbong-krl130707c.jpg
Naiknya jumlah penumpang dari 450 ribu menjadi 503 ribu orang per hari sejak e-ticketing KRL diberlakukan membuat PT KAI dan PT KAI Commuter Jabodetabek melakukan antisipasi. Salah satunya dengan menambah 180 gerbong.

"Targetnya sampai dengan akhir tahun, akan tambah kira-kira 180 unit. Itu sebanyak kurang lebih 25 persen dari jumlah unit KRL yang berjalan saat ini," ujar Dirut PT KAI Ignasius Yonan di ruang Rapat Stasiun Gambir, Jakarta, Minggu (7/7/2013).

Rencananya, gerbong-gerbong tambahan itu akan tiba pada Agustus tahun ini. Dijadwalkan gerbong-gerbong tambahan ini sudah mulai dioperasikan pada September mendatang. Namun demikian, Yonan mengaku pengadaan gerbong tambahan itu masih mengalami kendala administrasi.

Hingga kini, lanjut dia, sertifikasi gerbong dari Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan belum keluar. "Mudah-mudahan cepet. Jadi Anda (media) juga tolong mendesak Ditjen Perkeretaapian agar sertifikasi agak cepat," kata Yonan.

Untuk saat ini, total gerbong Commuter Line berjumlah 600 unit. Namun, yang beroperasi hanya 450 gerbong. Selebihnya dipersiapkan sebagai cadangan. Jika ditambah 180 gerbong, maka jumlah seluruhnya menjadi 780. (Eks/Riz)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya