Kabareskrim Polri Baru Sambangi Markas KPK, Ada Apa?

Tiba-tiba saja, Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Polri yang baru terpilih, Irjen Pol Suhardi Alius menyambangi Gedung KPK.

oleh Oscar Ferri diperbarui 12 Des 2013, 14:05 WIB
Diterbitkan 12 Des 2013, 14:05 WIB
kabareskrim-5-131206b.jpg
Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Polri yang baru dilantik, Komjen Pol Suhardi Alius menyambangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ada apa gerangan?

Rupanya kunjungan Suhardi ke kantor Abraham Samad itu merupakan tandangan persahabatan dalam rangka membangun koodinasi antara Polri dan KPK, sebagai lembaga penegak hukum. Langkah ini dinilainya sangat penting. Apalagi Suhardi mengaku sebagai pejabat baru, karenanya tak cuma KPK saja yang disambanginya.

"Tadi dari PPATK (Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan), kan saya pejabat baru. Kemarin dari Kejaksaan Agung kita membangun sinergisitas di dalam pemberantasan korupsi dan lain-lain," ujar Suhardi di gedung KPK, Jakarta, Kamis (12/12/2013).

Suhardi menjelaskan, bahwa Polri akan melakukan penguatan upaya pemberantasan korupsi. Apalagi Polri, bersama Kejaksaan Agung dan KPK, merupakan lembaga penegak hukum yang diberi kewenangan untuk memberantas korupsi.

"Kan sekarang sudah jadi Kabareskrim baru, makanya saya akan realisasikan semua," ujar Suhardi.

Lalu apakah kedatangannya ini juga dimaksudkan untuk memberikan Laporan Harta dan Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) sebagai Kabareskrim baru? Suhardi tak menjawab dan lantas 'ngacir' ke dalam lobi KPK. (Ndy/Ism)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya