Liputan6.com, Madrid - Sebagai sponsor klub Real Madrid, Audi kembali memberikan jatah mobil kepada para pemain dan ofisial klub tersebut atas prestasi yang diraih pada musim 2013/2014 lalu. Alhasil, setiap pemain pun dibebaskan oleh Audi memilih model yang digemari.
Pada kesempatan kali ini, pemain bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo turut berkesempatan mengambil jatah mobil yang akan digunakan selama satu musim ke depan. Tak tanggung-tanggung, pemain dengan inisial CR7 ini pun memilih tipe terkencang dari Audi yakni S8, demikian dilansir dari Dailymail, Selasa (2/12/2014).
Sama seperti koleganya tersebut, pemain belakang dari Real Madrid, Sergio Ramos juga memilih Audi S8. Sportcar ini merupakan mobil yang paling bertenaga dari Audi karena mampu menyemburkan tenaga hingga 520 horse power.
Tak jauh berbeda dengan kedua pemain bintangnya tersebut, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti pun memiliki selera yang mumpuni saat memilih kendaraan. Ancelotti menjatuhkan pilihannya pada varian tertinggi dari keluarga Audi yakni A8.
Meskipun membebaskan pilihan model kepada para punggawa klub yang identik dengan warna putih tersebut, Audi tidak serta merta langsung menyerahkan jatah mobil yang mereka sediakan. Pabrikan empat cincin ini memberikan sebuah tantangan yakni melakukan estafet dengan menggunakan sepeda statis.
Setelah menjalani tantangan kecil tersebut, Audi pun lantas memberikan kunci mobil kepada para pemain. Punggawa Real Madrid pun diberi kesempatan untuk berpose dengan mobil yang mereka pilih sebelumnya. (Ysp/Des)
Begini Selera Pilih Mobil Ala Ronaldo
Pemain dengan inisial CR7 ini pun memilih tipe terkencang yakni Audi S8
diperbarui 03 Des 2014, 08:00 WIBDiterbitkan 03 Des 2014, 08:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Timnas Indonesia Punya Jersey Home Baru, Intip 3 Perbedaannya Dibanding Versi Lama
Prabowo Kucurkan Rp 48,8 Triliun, IKN Nusantara Kembali jadi Prioritas?
Tari Pangngadakkang, Warisan Seni Asal Makassar Penuh Nilai Kehidupan
HUT Megawati di Tengah Harapan Pertemuan dengan Prabowo
Perang Bintang di Kudus, 112 Pesepakbola Incar Juara MilkLife Soccer Challenge All-Stars 2025
BUMN Komitmen Tingkatkan Mutu Pendidikan RI, Simak Caranya
Mensesneg Sebut Konsep Baru PPDB Diputuskan Prabowo, Sistem Zonasi Tidak Dihapus
30 Hewan yang Memiliki Corak Pelangi, Keindahan yang Memikat Mata
Tiba di Banyuwangi, 13.950 Ton Beras Impor Segera Disalurkan
350 Quote Jalan-Jalan yang Menginspirasi untuk Petualangan
Link Live Streaming Liga Europa Manchester United vs Rangers, Jumat 24 Januari 2025 Pukul 03.00 WIB
Makhluk Laut Raksasa Era Dinosaurus Ditemukan, Ukurannya Setara dengan Paus Orca