Liputan6.com, Jakarta - Jakarta Fair Kemayoran 2015 dimanfaatkan Yamaha untuk meluncurkan secara resmi motor teranyarnya yang dipasarkan di Indonesia, yakni MT-09 dan Grand Filano.
Grand Filano debut pertama kali di Thailand pada 2014. Di tahun yang sama, motor juga menyapa pasar Vietnam dengan nama Nozza Grande. Model ini telah terjual 42.000 unit di Vietnam 22.000 unit di Thailand.
Yamaha Grand Filano mengemas mesin 125 cc dengan output 8 Tk pada 6.500 rpm dan torsi maksimum 9.7 Nm pada 5.000 rpm.
Yamaha menjelaskan, Filano dibuat dengan konsep efisien, comfort, fashionable, yang tertuang pada lampu belakang LED, LED auxiliary light, halogen light 12v 35w, speedometer komunikatif dengan ECO indicator.
Desainnya pun dibuat nyamandengan setting suspensi comfort, seat panjang dan lebar, ban lebar tubeless, push-open tandem footstep type, flat footboard & roomy board space. Posisi riding pun diklaim nyaman berkat jok lebar dan pijakan kaki luas sehingga tidak cepat lelah dan berkendara lebih menyenangkan.
Berikut spesifikasi lengkap dari Yamaha Grand Filano:
Dimesin
P X L X T : 1820 mm X 685 mm X 1145 mm
Jarak sumbu roda : 1280 mm
Jarak terendah ke tanah : 135 mm
Tinggi tempat duduk : 790 mm
Berat isi : 99 kg
Kapasitas tangki bensin : 4,4 liter
Mesin
Kapasitas mesin : 125 cc
Tipe mesin : Air cooled 4-stroke, SOHC
Diameter X Langkah : 52,4 x 57,9 mm
Perbandingan kompresi : 11 : 1
Daya maksimum : 6.0 kW (8.2 PS)/ 6500 rpm
Torsi maksimum : 9,7 Nm (1.0 kgf.m)/ 5000 rpm
Sistem starter : Electric & kick starter
Sistem bahan bakar : Fuel injection
Tipe kopling : Kering, Centrifugal Automatic
Tipe transmisi : V-belt Automatic
(gst/sts)
Spesifikasi Lengkap Skutik Retro Yamaha Grand Filano
Yamaha Grand Filano mengemas mesin 125 cc dengan output 8 Tk pada 6.500 rpm dan torsi maksimum 9.7 Nm pada 5.000 rpm.
diperbarui 02 Jun 2015, 15:02 WIBDiterbitkan 02 Jun 2015, 15:02 WIB
Grand Filano yang telah diniagakan di Thailand dan Vietnam dengan nama Nozza Grande adalah produk pertama Yamaha dengan mesin Blue Core.
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Densus Tangkap 8 Terduga Teroris di Sumatera Barat
Alat Musik Perkusi Adalah Instrumen yang Menghasilkan Bunyi Melalui Pukulan
Forum Ulama Habaib Jakarta Deklarasikan Dukungan untuk Pramono Anung
5 Cedera yang Dialami Pemain Sepak Bola dan Harus Diwaspadai
Legenda Chelsea Sentil Keputusan Transfer Manchester United dan Ten Hag
Bacaan Lengkap Doa Setelah Sholat Sendiri yang Sesuai Sunnah
Potret Penthouse Baru Neymar di Dubai, Super Mewah Seharga Rp 861 Miliar
Pasar Asia-Pasifik Menguat di Tengah Kenaikan Wall Street, Fokus pada Data Inflasi Jepang
Warga dan Pelaku Budaya di Muara Jambi Prihatin Tak Dilibatkan Perhelatan BWCF 2024
Prabowo dan PM Inggris Desak Resolusi Damai atas Konflik di Ukraina, Palestina dan Lebanon
Bagaimana Tidur Mempengaruhi Kualitas Sperma? Ini Penjelasan dari Pakar Andrologi
Moving Season 2 Tengah Diproduksi, Disney Sebut Drakor Ini Bolak-balik Ditanyakan Fans