MotoGP Sepang Bakal Lebih Seru, Ini Sebabnya

Sirkuit sepang menawarkan kombinasi trek lurus yang panjang serta tikungan tajam.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 28 Okt 2016, 20:39 WIB
Diterbitkan 28 Okt 2016, 20:39 WIB
Sirkuit Sepang Malaysia
Sirkuit Sepang dinilai sebagai salah satu yang terbaik di ajang MotoGP. (MotoGP)

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Akhir pekan ini MotoGP akan kembali diselenggarakan, yang mengambil tempat di Sepang, Malaysia. Sirkuit sepanjang 5,5 kilometer ini siap memberi 'kejutan' kepada para pembalap yang berlaga.

Pada penyelenggaraan MotoGP musim ini Sirkuit Sepang berbenah dengan mengaspal permukaan trek berikut dengan penggantian gundukan pinggir lintasan (kerb), serta modifikasi jalur yang sudah ada. Ubahan struktur permukaan aspal ini bertujuan untuk mempermudah aliran air dari lintasan saat hujan tiba.

Dengan kombinasi beberapa trek lurus dengan jarak yang cukup panjang serta beberapa tikungan bersudut tajam, karakter sirkuit ini akan memforsir kinerja mesin. Selain itu, aspal baru menjanjikan cengkraman lebih baik untuk ban khususnya saat turun hujan, demikian dikutip Motogp.com.

Pada tikungan 15 turut mengalami ubahan chamber sehingga pembalap harus atur ulang strategi untuk mendahului lawan. Di sisi lain, pembalap juga harus bekerja keras melawan iklim tropis yang suhunya cukup tinggi saat cuaca panas sehingga akan menguras tenaga lebih.

"Musim ini tata letak sirkuit masih sama pada permukaan namun sudut tikungan berubah, ini akan menarik bagaimana kami membandingkannya dengan tes pra musim. Kita akan melihat bagaimana grip seluruh motor di lintasan dan bagaimana pemilihan ban," ucap pembalap dari tim Repsol Honda, Marc Marquez.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya