Liputan6.com, Jakarta - Emak-emak memandikan sang anak di bagasi Yamaha NMax kini menjadi viral di media sosial. Meski mendapatkan pujian atas caranya itu, namun tak sedikit yang menyatakan jika cara tersebut tak patut dilakukan karena berbahaya.
Ya, seperti pada umumnya, kendaraan sepeda motor termasuk Yamaha NMax dipastikan memiliki sistem kelistrikan dengan urutan kabel dan aki yang dekat dengan bagasi.
Baca Juga
Jadi, hal itu dikhawatirkan, jika bagasi diisi air, maka dapat merembes ke bagian kelistrikan, termasuk sumber tenaga baterai atau aki NMax yang dekat dengan bagasi.
Advertisement
Kasus memandikan anak di bagasi Yamaha NMax ini membuat GM After Sales Division PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing Muhammad Abidin ikut angkat bicara.
Kata dia, fitur yang ditawarkan Yamaha termasuk bagasi NMax yang lapang, membuat sejumlah konsumen dan komunitas memanfaatkanya untuk keperluan.
“Kami tidak merekomendasinya. Tapi, hal tersebut tidak ada masalah secara teknis, teknology fuel injection Yamaha dengan engine bluecore (tetap) aman,” ungkap Abidin kepada Liputan6.com, Senin (9/10/2017).
Selain itu, Abidin juga menyatakan, bahwa aki Yamaha NMax cukup aman, dengan jenis aki kering (free maintenance) dekat dengan bagasi.
“Di teknologi FI, yang penting Connector ECU dan Accu water resistence,” tutup Abidin.
Kocak, Emak-Emak Mandikan Anak di Bagasi Yamaha NMax
Emak-emak kerap dianggap beringas di jalanan saat naik sepeda motor. Namun begitu, ada yang menarik dari sebuah peristiwa emak-emak yang sempat terekam kamera video dan kini menjadi viral di dunia maya.
Ya, emak-emak ini bukan naek motor ugal-ugalan, tetapi menjadi viral lantaran dirinya memandikan sang anak di bagasi skuter matik bongsor Yamaha NMax.
Memang, jika melihat bagasi Yamaha NMax ini sangat lebar dan lega, tak heran bagasi ini mampu menampu kapasitas 23 liter, yang notabennya mampu menyimpan satu helm, jas hujan, sarung tangan, dan juga jaket.
Dengan bagasi seluas itu, ternyata hal itu menginspirasi seorang ibu yang menggantikan ember dengan bagasi penuh air.
Dari rekaman video yang diunggah Alesha Putri Purwanto di grup Facebook komunitas Yamaha Nmax Indonesia, dengan caption ‘Mandi mandi ngajak mandi di motor mama nya’
Video yang diunggah sejak 7 Oktober 2017 ini ternyata langsung menjadi perbincangan netizen. Tak sedikit yang menganggap hal itu sebagai bagian dari hal lucu.
Namun ada juga yang mempertanyakan soal keamanan dan keselamatan, karena Yamaha NMax memiliki kabel atau aliran listrik yang bisa saja air menyentuh bagian tembaga hingga suatu saat konslet.
@Izal Ngefals Gkgkgk keren om
@Adi Utama ga perlu bak mandi anak lagi
@Mahesa Dinar Awas om kelelep
@Ang Max ITU KAN DEKAT ACCU, GA BAHAYA KAH
@Ardi Ferdian Dekat AKI bahaya!! Klo anaknya kesetrum gmn
@Sobat Sobatku Hati" deket sama bare tuh. bisa ngerenggut nyawa klo ada yg koslet
Advertisement