Jarak Ideal Ganti Oli Mesin Motor

Setiap pembeli motor pasti dibekali buku petunjuk sebagai panduan melakukan servis dan informasi kendaraan. Salah satu yang harus diperhatikan ialah petunjuk terkait penggantian oli mesin dan gardan.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 05 Des 2019, 06:08 WIB
Diterbitkan 05 Des 2019, 06:08 WIB
5 Momen Spesial Bisa Terwujud Kalau Kamu Pintar Ganti Oli Motor
Disadari atau tidak ganti oli teratur ternyata banyak lho manfaatnya salah satunya bisa berpeluang hasilkan uang jutaan rupiah.

Liputan6.com, Jakarta - Setiap pembeli motor pasti dibekali buku petunjuk sebagai panduan melakukan servis dan informasi kendaraan. Salah satu yang harus diperhatikan ialah petunjuk terkait penggantian oli mesin dan gardan (untuk matik).

Meski demikian, ada saja pemilik motor yang enggan membaca buku petunjuk dan tidak mengetahui kapan harus melakukan pergantian oli mesin.

Pada buku manual disebutkan, rata-rata penggantian oli mesin rutin dilakukan setiap 2.000 sampai 3.000 kilometer atau 2 bulan sekali.

Namun, ada baiknya pergantian oli mesin skuter matik disesuaikan dengan kondisi kendaraan serta cara pemakaian pemiliknya.

Apabila kendaraan sering digunakan di jalan menanjak atau melewati genangan air, sebaiknya pergantian oli dilakukan lebih cepat. Demikian seperti dilansir Federal Oil.

Pergantian Oli Menjaga Performa Kendaraan Tetap Optimal

Selain itu, saat skutik sudah terasa berat dan memiliki suara kasar sebaiknya pemilik kendaraan juga memperhatikan pergantian oli.

Beberapa mekanik bahkan menyarankan mengganti oli mesin lebih cepat dari waktu yang ditentukan dan tidak berpatokan dengan jarak tempuh agar performa kendaraan tetap terjaga.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya