Tips Mudah Mengganti Emblem Mobil Kesayangan

Sama seperti komponen mobil lainnya, emblem mobil suatu saat akan rusak dan harus diganti. Jika Anda memiliki waktu ekstra, Anda bisa menggantinya sendiri.

oleh Amal Abdurachman diperbarui 01 Des 2020, 20:06 WIB
Diterbitkan 01 Des 2020, 20:06 WIB
Logo Toyota
Logo Toyota (Foto: fullhdpictures.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sama seperti komponen mobil lainnya, emblem mobil suatu saat akan rusak dan harus diganti. Jika Anda memiliki waktu ekstra, Anda bisa menggantinya sendiri.

Dilansir Autoevolution, meskipun sudah merawat mobil dengan beragam produk yang tepat, kebanyakan emblem umumnya lebih cepat rusak dan kusam. Dibanding mengecat ulang emblem, akan lebih murah untuk melepas emblem dan menggantinya dengan yang baru.

Saat membeli emblem, sebaiknya Anda membeli emblem asli. Pilihan lainnya adalah produk aftermarket yang harganya lebih murah, namun dari segi kualitas tentu tak akan sebaik yang asli.

Untuk mencari emblem yang sama, Anda bisa mengecek kode komponen di belakang emblem lama. Jika tidak ada, Anda bisa mencari berdasarkan model mobil dan juga tahun pembuatan.

Jika tak mau repot, cara termudah adalah datang ke dealer resmi dan menanyakan kode komponen tersebut. Jika dealer tidak ready stock, Anda catat nomor komponennya dan berburu lewat dunia maya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Mengganti Emblem

Setelah mendapatkan emblem yang dicari, Anda bisa memulai membersihkan area di sekitar emblem lama. Setelah itu, beri penanda lokasi emblem agar nantinya mudah untuk menempatkan emblem baru. Paling mudah menggunakan masking tape yang bisa dibeli di toko cat. 

Untuk melepas emblem lama, Anda bisa menggunakan hairdryer atau air panas untuk menghilangkan daya rekat lem bawaan. Gunakan benang pancing untuk melepas emblem, usahakan benang tidak menyentuh lapisan cat.

Setelah emblem lama terlepas, hilangkan sisa perekat menggunakan air sabun. Diperlukan kesabaran ekstra pada tahapan ini. Setelah permukaan kering sempurna, saatnya Anda menempelkan emblem baru.

Infografis 3M Turunkan Risiko Covid-19 Berapa Persen?

Infografis 3M Turunkan Risiko Covid-19 Berapa Persen?
Infografis 3M Turunkan Risiko Covid-19 Berapa Persen? (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya