Liputan6.com, Jakarta - Salah satu cara untuk mengetahui kondisi mesin motor tanpa perlu membongkarnya adalah melihat kondisi oli yang saat ini digunakan. Anda bisa melihat kekentalan dan juga warna oli.
Jika Anda baru mengganti oli beberapa waktu lalu namun sudah berubah menjadi hitam, perubahan warna ini belum tentu disebabkan oleh mesin yang bermasalah.
Dilansir Federaloil, hal ini bisa terjadi karena oli memiliki fungsi sebagai pembersih. Oli mesin bertugas untuk membersihkan permukaan dinding silinder dari oksidasi, kerak-kerak yang timbul akibat proses pembakaran, juga untuk pembersihan karbon.Â
Advertisement
Selain itu, oli motor cepat menghitam juga biasanya dikarenakan mesin yang overheat, yaitu mesin yang terlalu panas. Penyebab overheat ini antara lain setelan kopling motor yang kurang pas sehingga mengakibatkan kopling agak slip dan menyebabkan oli menguap dengan cepat. Atau bisa juga karena adanya clearance atau ruang di antara gap piston dan boring yang terlalu sempit atau longgar.
Â
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Oil Cooler
Untuk masalah di atas, solusinya dapat diatasi dengan memasang oil cooler atau OBS (Oil Breathing System) atau juga biasa disebut selang hawa pada mesin motor yang dijual di pasaran seharga 12 ribu saja untuk OBS yang biasa, tapi untuk yang kualitasnya bagus dijual dengan kisaran 150 hingga 550 ribu bergantung dari jenis motor dan jenis dari oli cooler itu sendiri.
Tapi sebelumnya kamu juga perlu mengganti filter oli yang sudah gosong sehingga dapat menyaring oli dengan lebih baik.
Advertisement