Relawan Gerbang Monas Intensif Jaga Agus-Sylvi Jelang 15 Februari

Relawan dan pendukung cagub-cawagub Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)-Sylviana Murni semakin militan.

oleh Liputan6 diperbarui 31 Jan 2017, 13:39 WIB
Diterbitkan 31 Jan 2017, 13:39 WIB

Liputan6.com, Jakarta Menjelang hari pencoblosan cagub-cawagub DKI Jakarta pada 15 Februari 2017, relawan dan pendukung cagub-cawagub Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)-Sylviana Murni semakin militan. Relawan, simpatisan dan pendukung Agus-Sylvi berkomitmen menjaga Agus-Sylvi dari upaya kecurangan yang kemungkinan akan terjadi.

Relawan Gerbang Monas misalnya, pada Minggu (29/1) lalu melakukan apel siaga di Lapangan eks AURI Blok E Tanah Abang, Kelurahan Kampung Bali, Jakarta Pusat. Apel dihadiri Agus Harimurti.

Menurut Agus, apel dilakukan untuk menggerakkan dan menggelorakan kembali sikap waspada untuk terus mengawasi jalannya Pilgub DKI Jakarta.

"Kami tidak ingin ada kecurangan yang melukai proses demokrasi yang berjalan terbuka dan adil," ujar Agus.

Agus menjelaskan sebelum apel relawan gerbang Monas, relawan juga telah meluncurkan aplikasi Jaga Agus-Sylvi. Aplikasi tersebut untuk mengantisipasi kecurangan yang dapat di download melalui telepon seluler. Selain relawan, simpatisan dan pendukung, warga juga dapat melaporkan ke aplikasi tersebut jika menemui kecurangan.

Upaya mengantisipasi kecurangan lainnya adalah relawan Agus-Sylvi yang tergabung dalam Jaringan NUsantara meluncurkan Gerakan Anti Kecurangan.

(*)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya