AHY Nyanyi Dangdut Koplo di Depan Kantor KPU Sebelum Daftarkan Caleg Demokrat

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tiba di Gedung KPU RI, pada Minggu (14/5/2023). AHY tiba sekitar pukul 14.30 WIB, mengenakan bus.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 14 Mei 2023, 14:52 WIB
Diterbitkan 14 Mei 2023, 14:52 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Eddy Baskoro Yudhoyono dan Andi Arif di KPU
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama Ketua Fraksi Fraksi Demokrat Eddy Baskoro Yudhoyono (kanan) dan Ketua Bappilu Andi Arif (kiri) di depan KPU saat mendaftarkan caleg Demokrat. (Liputan6.com/Delvira Hutabarat)

Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tiba di Gedung KPU RI, pada Minggu (14/5/2023). AHY tiba sekitar pukul 14.30 WIB, mengenakan bus. AHY disambut ratusan simpatisan yang sudah memenuhi halaman Kantor KPU terlebih dahulu.

Sebelum masuk KPU, AHY menyapa kader dan naik ke atas panggung dan menyanyikan lagu dangdut koplo berjudul, Koyo Jogja Istimewa.

AHY ditemani Ketua Fraksi Fraksi Demokrat Eddy Baskoro Yudhoyono dan Ketua Bappilu Andi Arif.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif DPP Demokrat, Sigit Rasitya menyatakan pihaknya akan mendaftarkan bakal calon legislatif di Pemilu 2024 mendatang, ke KPU RI, hari ini Minggu,14 Mei 2023,

“Rencananya, Ketua Umum AHY dan rombongan akan berangkat dari DPP Partai Demokrat, Wisma Proklamasi 41. Rombongan akan diiringi perkusi, rampak kendang, 14 penari, dan Demi, maskot Rajawali kebanggaan Demokrat,” ujar Sigit dalam keterangannya, Minggu (14/5/2023).

Demokrat sengaja mendaftar pada tanggal 14 dan pukul 14 karena sesuai nomor urut partainya.

“Pukul 14.14 WIB, Ketum AHY akan menyerahkan bakal caleg DCS (Daftar Calon Sementara) kepada KPU. Angka 14 dipilih karena Demokrat akan ikut Pemilu 2024 dengan nomor tersebut,” lanjut Sigit.

 

Harapan Demokrat

Selain ribuan kader, bakal calon legislatif, relawan, dan simpatisan, lanjut Sigit, rencananya AHY akan didampingi Sekjen Teuku Riefky Harsya, Bendahara Umum Renville Antonio, Ketua Fraksi DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono, Kepala Bappilu Andi Arief, dan Kepala BPOKK Herman Khaeron.

“Pendaftaran ini akan menandai perjalanan kami memperoleh hasil terbaik di Pemilu 2024. Ketum AHY pernah menyampaikan, harapan kami bisa kembali masuk tiga besar, dengan capaian sekitar 14-15 persen kursi DPR RI,” tutup Sigit

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya