Cara ini Bikin Tampilan Rumah Anda Terlihat Cantik

Mau punya rumah cantik? Simak tips memilih tirai yang tepat untuk jendela rumah Anda berikut ini!

oleh Wahyu Ardiyanto diperbarui 06 Agu 2017, 13:09 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2017, 13:09 WIB
20170806-cara memilih tirai yang tepat
Tirai juga dapat digunakan sebagai elemen dekoratif yang bisa mempercantik tampilan rumah. (Image: Freepik)

Liputan6.com, Jakarta Tirai umumnya digunakan sebagai penyaring sinar matahari yang masuk melalui jendela, melindungi rumah dari debu, dan juga menghalangi pandangan orang dari luar rumah.

(Baca juga: Cara Paling Mudah untuk Membersihkan Tirai)

Selain memiliki manfaat seperti di atas, tirai juga dapat digunakan sebagai elemen dekoratif yang bisa mempercantik tampilan rumah. mau punya rumah cantik? Simak tips dari Rumah.com untuk memilih tirai yang tepat untuk jendela rumah Anda berikut ini!

1. Ketahui Jenis Tirai yang Dibutuhkan

Menurut sifatnya, terdapat dua jenis tirai yaitu tirai dekoratif (tidak dibuka dan ditutup seperti lapisan sheer yang biasa digunakan di bagian dalam tirai) dan tirai full-operate yang biasanya secara rutin dibuka dan ditutup sesuai kebutuhan.

Beberapa orang juga lebih memilih menggunakan tirai geser yang biasanya dibuka dengan cara digeser ke  arah samping atau biasa disebut gorden.

Dan untuk ruangan tertentu seperti dapur atau kamar tidur banyak yang lebih senang menggunakan tirai jendela lipat, di mana cara membuka atau menutupnya adalah dengan menaikkan atau menggulungnya ke atas.

2. Ukur Jendela Rumah

Setelah mengetahui jenis tirai apa yang dibutuhkan di rumah, ukur jendela Anda dengan angka yang tepat. Hal ini untuk menghindari agar tidak bolak-balik ke toko untuk melakukan penyesuaian.

Anda juga harus mengukur panjang dan lebar gorden, terutama apabila berniat untuk membeli tirai yang siap pakai karena gorden yang terlalu pendek akan membuat ruangan terlihat aneh.

Perhatikan juga lebar gorden, sebaiknya pilih dengan ukuran 2 sampai 2,5 kali lebar jendela agar gorden bisa tertutup sempurna.

3. Cari Referensi Sebagai Panduan

Sebelum memilih tirai, Anda bisa mencari referensi sebagai panduan untuk memberikan gambaran gorden yang dibutuhkan oleh ruangan. Misal, ruangan Anda bertema minimalis atau vintage maka Anda bisa memilih referensi yang sesuai dengan tema tersebut.

Referensi ini bisa didapatkan melalui media, internet atau bahkan konsultan desain interior.

(Simak juga: Pilihan rumah berdesain cantik dengan harga mulai dari Rp1 miliar)

4. Pilih Tekstur serta Warna

Dalam memilih warna dan motif tirai, sesuaikan dengan tema ruangan yang Anda hendak pasangkan gorden. Jika motif yang dipilih kurang tepat justru bisa membuat ruangan tersebut terlihat suram.

Untuk amannya, pilih gorden dengan warna yang ringan dan motif polos. Jika perlu, konsultasikan dengan desainer interior di tempat Anda membuat gorden. Tebal dan tipisnya kain juga harus dipikirkan, apabila Anda menggunakan tirai untuk menjaga privasi, pilih bahan yang tebal.

5. Pertimbangkan Perawatan

Debu-debuan bisa menumpuk di balik lipatan tirai, jadi ketika memilih sebuah tirai Anda juga harus mempertimbangkan metode pencucian apa yang akan digunakan. Apakah Anda akan mencucinya sendiri di rumah atau membawa ke laundry terdekat?

Jika Anda akan mencucinya dengan mesin cuci, pilih bahan yang ramah. Konsultasikan dengan jasa penjual tirai, karena jika Anda salah mencucinya maka bentuk tirai bisa berubah atau bahkan menjadi rusak.

 

Mita Agustina

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya