Hadiri HUT TNI ke 76, Danny Pomanto Sebut TNI Garda Terdepan Melawan Covid 19

Tak bisa dimungkiri memang bahwa TNI punya peran besar dalam program Makassar Recover.

oleh Fauzan diperbarui 04 Nov 2021, 17:09 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2021, 20:45 WIB
Wali Kota Makassar Danny Pomanto (Liputan6.com)
Wali Kota Makassar Danny Pomanto (Liputan6.com)

Liputan6.com, Makassar - Walikota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menghadiri upacara perayaan Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 76 tahun di Lapangan terbuka Volly, Jalan Sungai Tangka, Selasa (5/10/21).

Upacara dirgahayu TNI secara virtual yang dipimpin Presiden RI, Joko Widodo ini diikuti juga oleh seluruh Forkopimda Sulawesi Selatan dan Forkopimda Kota Makassar. Selebrasi ini menggambarkan TNI sebagai salah satu pelopor atau tulang punggung negara Republik Indonesia.  

Apalagi selama masa pandemi, Danny menyebutkan TNI sebagai salah satu garda terdepan berperan membantu pemerintah Kota Makassar dalam melawan dan memutuskan mata rantai penyebaran Covid 19. 

“Saya kira sebagai rakyat indonesia saya sangat bangga memiliki TNI sebagai pelopor negara. Rakyat indonesia sangat mencintai TNI. Kami berterima kasih kepada TNI sebagai garda terdepan membantu pemkot Makassar untuk melawan covid 19. Tugasnya sangat mulia,” ujar Danny.

Danny menilai TNI selalu berada pada garda terdepan serta menunjukan profesionalisme dalam setiap penugasan, kemampuan per orang, kemampuan satuan, pemanfaatan teknologi dan ilmu pengetahuan termasuk dalam setiap tugas yang diemban.

Usai melakukan prosesi perayaan Dirgahayu TNI, Danny bersama seluruh forkopimda menuju gedung Jenderal Sudirman menggunakan kendaraan perang TNI untuk melakukan proses ramah tamah rangkaian HUT TNI ke 76 tahun 2021.

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya