5 TPS Unik di Palembang, Anti Valentine, Lokasi Angker, hingga Kembar Siam

Ada 5 TPS unik di Kota Palembang Sumsel, dari TPS anti-valentine, lokasi yang angker, hingga TPS kembar siam.

oleh Nefri Inge diperbarui 15 Feb 2024, 07:00 WIB
Diterbitkan 15 Feb 2024, 07:00 WIB
5 TPS Unik di Palembang, Anti Valentine, Lokasi Angker Hingga Kembar Siam
Papan daftar capres dan caleg di Pemilu 2024 di Palembang Sumsel (Liputan6.com / Nefri Inge)... Selengkapnya

Liputan6.com, Palembang - Pemungutan suara di Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 ini, digelar serentak se-Indonesia, tak terkecuali di Kota Palembang Sumatera Selatan (Sumsel).

Ada banyak lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) di tiap-tiap lorong di Kota Palembang, termasuk di Kecamatan Ilir Timur II Palembang dan Ilir Timur III Palembang.

Dari ribuan TPS di Palembang, ada 5 TPS unik yang berlokasi di beberapa daerah di Kota Palembang yang cukup menarik perhatian warga sekitar.

TPS Anti Valentine

<p>TPS 006 di Kelurahan 2 Ilir Kecamatan Ilir Timur II Palembang Sumsel (Liputan6.com / Nefri Inge)</p>

Walau Pemilu 2024 digelar bertepatan dengan Hari Valentine pada tanggal 14 Februari 2024 ini, tetapi TPS ini malah menolak mengusung konsep Valentine Day.

Nopi Krisnawati, Ketua RT 04 Lorong Satria Kelurahan Ilir Timur 2 Palembang mengatakan, konsep TPS 006 di RT 04 RW 01 ini diusung dengan sederhana saja.

Ornamen yang digunakan untuk menghiasi TPS hanya daun pisang yang dipasang di pintu masuk dan pintu keluar TPS.

"Kami ingin yang sederhana saja, biar tidak ribet menata TPS. Kalau Valentine Day, kami tidak mengusung konsep itu walau berbarengan hari ini. Karena tidak sesuai dengan kepercayaan kami. Bisa dibilang anti untuk merayakan Hari Valentine,” ucapnya kepada Liputan6.com di Palembang, Rabu (14/2/2024).

 

Atribut Hari Valentine

5 TPS Unik di Palembang, Anti Valentine, Lokasi Angker Hingga Kembar Siam
TPS 005 di Lorong Satria Kelurahan 2 Ilir Kecamatan Ilir Timur II Palembang Sumsel (Liputan6.com / Nefri Inge)... Selengkapnya

Berbeda dengan TPS 006 di Lorong Satria Palembang yang anti dengan perayaan Valentine Day, di RT di TPS 005 malah mengusung Hari Valentine.

Petugas TPS 005 sengaja memasang balon berwarna merah, pink, putih, dan kuning di beberapa sudut TPS. Di antaranya di pintu masuk, pintu keluar dan di atas kotak surat suara.

Ares, salah seorang warga Lorong Satria mengatakan, walau sederhana terlihat, tapi dengan adanya balon warna-warni ini membuat semangat warga berdatangan.

"Cukup unik, dipasang balon warna cerah seperti itu. Jadi tidak membosankan sembari menunggu nama saya dipanggil. Bisa cuci mata di pagi hari," katanya.

 

TPS Bertetangga

5 TPS Unik di Palembang, Anti Valentine, Lokasi Angker Hingga Kembar Siam
TPS bertetangga di Jalan Bambang Utoyo Lorong Bugis Kecamatan Ilir Timur III Palembang Sumsel (Liputan6.com / Nefri Inge)... Selengkapnya

Di Jalan Bambang Utoyo Lorong Bugis Kecamatan Ilir Timur III Palembang, ada TPS yang berdekatan antara satu sama lain.

TPS 012 dan TPS 013 tersebut berjarak hanya 2 rumah saja dan berada di lorong yang sempit, sehingga warga memadati lorong tersebut.

Untuk masuk ke dalam lorong ini saja, pengendara motor harus berhati-hati karena sempit untuk akses lalu lalang kendaraan roda dua.

Bahkan, kendaraan roda empat tidak bisa masuk ke dalam sini, sehingga warga yang membawa mobil harus berjalan kaki masuk ke dalam TPS ini.

 

TPS Kembar Siam

5 TPS Unik di Palembang, Anti Valentine, Lokasi Angker Hingga Kembar Siam
TPS 48 dan 49 di Jalan Prajurit Kemas Ali Palembang Sumsel (Liputan6.com / Nefri Inge)... Selengkapnya

Berbeda lain di TPS 48 dan TPS 49 di Jalan Prajurit Kemas Ali Palembang, yang disebut warga sebagai TPS kembar siam.

Kedua TPS ini berdempetan satu sama lain, hanya dibatasi papan triplek saja. Tempat para warga menunggu pun dicampur antara kedua TPS ini.

Yusmaniar, warga Lorong Setia Palembang mengatakan, awalnya sempat kebingungan TPS mana yang akan dia datangi karena berdekatan.

"Jadi saya memastikan nomor TPS-nya di surat undangan pencoblosan, karena TPS ini kayak kembar siam, nempel tapi berbeda," katanya.

TPS Angker

5 TPS Unik di Palembang, Anti Valentine, Lokasi Angker Hingga Kembar Siam
TPS 061 di Jalan Pendawa Kecamatan Ilir Timur 2 Palembang Sumsel (Liputan6.com / Nefri Inge)... Selengkapnya

Lokasi pencoblosan yang unik lainnya di Palembang yakni di TPS 061 di Jalan Pendawa Kecamatan Ilir Timur 2 Palembang.

Bukan TPS-nya yang angker, tapi lokasi TPS yang dipilih sering disebut-sebut warga sekitar sebagai lokasi angker dan menyeramkan pada masa lalu.

TPS 061 dibangun di halaman luas tepat di samping dua bangunan gudang yang sudah lama tidak digunakan atau terbengkalai.

Nanik (42), warga Kecamatan Ilir Timur II Palembang mengatakan, sejak dia remaja, bangunan gudang itu sudah lama terbengkalai dan menjadi tempat yang horor untuk didatangi.

"Kami menyebutnya tempat yang angker dan horor, apalagi dulu lapangan di depan gudang itu tak terurus, semakin menambah keangkerannya. Untungnya, warga sudah membersihkannya untuk tempat main voli dan TPS ini, jadi lebih bersih terlihat," katanya.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya