Liputan6.com, Jakarta - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT HK Metals Utama Tbk (HKMU) merombak jajaran komisaris dan direksi Perseroan.
Dalam jajaran Komisaris, ada nama selebritas tanah air, yakni Ricky Chilnady Pratama atau Ricky Harun yang menduduki posisi Komisaris Independen, menggantikan Aryo Widiwardhono.
Baca Juga
Sementara Komisaris Utama dijabat oleh Aryo Widiwardhono, menggantikan Ngasidjo Achmad. Terkait dengan perubahan susunan Dewan Komisaris dan Dewan Direksi HKMU, Direktur sekaligus Sekretaris Perusahaan HKMU, Jodi Pujiyono mengatakan, hal tersebut perlu dilakukan seiring dengan semangat transformasi untuk perbaikan perusahaan.
Advertisement
"Diangkatnya Bapak Aryo selaku Komisaris Utama merupakan indikasi dan komitmen Perusahaan untuk lebih meningkatkan profesionalitas dan good corporate governance," kata Jodi dalam paparan publik usai RUPS, Senin (16/8/2021).
Hal itu merujuk pada track record yang sudah sangat berpengalaman di perusahaan multinasional. Sedangkan untuk penunjukkan Ricky Harun, Jodi mengaku hal itu tak lepas dari kiprah Ricky di dunia entertainment tanah air.
"Untuk Bapak Ricky selaku komisaris independen, manajemen menyadari bahwa akan ada sorotan publik atas pilihan tersebut mengingat latar belakang Pak Ricky selaku penggiat industri hiburan di Tanah Air,” kata Jodi.
Namun demikian, hal ini juga menjadi bagian dari komitmen perusahaan untuk meningkatkan prinsip keterbukaan selaku perusahaan publik. Serta, agar publik dapat melihat serta menilai perbaikan yang terus diupayakan bagi perusahaan pada masa depan. Dengan demikian, susunan Komisaris dan Direksi Perseroan menjadi sebagai berikut:
Dewan Komisaris:
Komisaris Utama: Aryo Widiwardhono
Komisaris Independen: Ricky Chilnady Pratama
Dewan Direksi:
Direktur Utama: Muhamad Kuncoro
Direktur: Pratama Girindra Wirawan
Direktur: Jodi Pujiyono Susanto
Direktur: Ade Kurniawan
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Gerak Saham HKMU
Pada penutupan perdagangan Senin, 16 Agustus 2021, saham HKMU turun 1,59 persen ke posisi Rp 62 per saham. Saham HKMU dibuka stagnan di posisi Rp 63.
Saham HKMU berada di level tertinggi Rp 64 dan terendah Rp 61. Total frekuensi perdagangan saham 578 kali dengan volume perdagangan 137.686. Nilai transaksi Rp 856,2 juta.
Advertisement