Film Misterius Marvel Versi 20th Century Fox Diduga Deadpool

Salah satu film adaptasi komik Marvel garapan 20th Century Fox belum diberi tahu apa karakter serta judulnya.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 25 Mar 2014, 13:40 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2014, 13:40 WIB
Film Misterius Marvel Versi 20th Century Fox Diduga Deadpool
Salah satu film adaptasi komik Marvel garapan 20th Century Fox belum diberi tahu apa karakter serta judulnya.

Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Beberapa waktu lalu, 20th Century Fox sempat mengumumkan jadwal rilis lima film adaptasi komik Marvel terbarunya setelah X-Men: Days of Future Past. Namun dari kelima film itu, salah satunya masih belum diketahui sama sekali apa judul maupun karakter yang akan diangkat.

Diketahui, jadwal rilis film-film superhero terbaru Marvel garapan Fox adalah The Fantastic Four pada 19 Juni 2015, X-Men: Apocalypse pada 27 Mei 2016, sekuel The Wolverine pada 3 Maret 2017, dan The Fantastic Four 2 pada 14 Juli 2017.

Salah satu film adaptasi komik Marvel yang belum diberi tahu apa karakter serta judulnya, akan tayang pada 13 Juli 2018. Banyak yang menduga film tersebut adalah Deadpool, karakter antagonis bernama asli Wade Wilson yang muncul di X-Men Origins: Wolverine. Kala itu, Deadpool dimainkan oleh aktor Ryan Reynolds.

Jika melihat daftar film di atas, terlihat bahwa proyek The Fantastic Four yang belum syuting sama sekali, sudah dipersiapkan jadwal rilis sekuelnya. Padahal hingga kini, masih belum diketahui siapa musuh utama film ini, selain Doctor Doom tentunya.

Selain itu, untuk sekuel The Wolverine, pihak studio menetapkan James Mangold sebagai sutradaranya kembali dan David James Kelly sebagai penulis naskahnya. Hugh Jackman dipastikan bakal kembali memerankan Wolverine.

Empat bintang utama yang sudah dipilih sebagai Fantastic Four antara lain adalah Miles Teller sebagai Mr. Fantastic, Kate Mara sebagai Invisible Woman, Michael B. Jordan sebagai Human Torch, dan Jamie Bell sebagai manusia batu The Thing.

Josh Trank memegang kekuasaan penuh sebagai sutradara dan Simon Kinberg muncul sebagai produser sekaligus penulis naskah film. Simon juga bertanggung jawab dalam memenuhi ekspektasi pihak 20th Century Fox untuk menggabungkan dunia Fantastic Four dengan film-film X-Men.

Diketahui, reboot Fantastic Four akan diambil dari kisah salah satu komik Marvel berjudul Ultimate Fantastic Four. Sementara itu, X-Men: Days of Future Past akan diputar di bioskop pertama kali pada 21 Mei 2014 di Indonesia.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya