Irgy Ahmad Fahrezy Ingin <i>Make Over</i> Presiden Jokowi

Irgy Ahmad Fahrezy mengajak Presiden RI, Joko Widodo, untuk ikut dalam acara baru yang dipandunya.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 05 Feb 2015, 22:00 WIB
Diterbitkan 05 Feb 2015, 22:00 WIB
Irgi Fahrezy
Irgi Fahrezy... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Irgy Ahmad Fahrezy didapuk sebagai pembawa acara program baru bertajuk `Drastis Abis`. Dalam acara ini, Irgy menjelaskan si peserta yang disebut agen akan di make over sehingga tak terlihat seperti aslinya. Fungsinya agar si agen bisa mengali informasi tanpa diketahui identitasnya.

Tidak tanggung-tanggung, Irgy Ahmad Fahrezy pun menantang Presiden RI, Joko Widodo, untuk ikut acara tersebut. 

"Ini program yang disediakan untuk mereka yang ingin mengorek cerita baik dari orangtua, adik, atau siapapun. Peserta yang ikut reality show ini disebut agen, nantinya akan di make over. Ya, siapa tahu Pak Jokowi mau? Boleh saja," kata Irgy Ahmad Fahrezy, di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (5/2/2015).

Dikatakan Irgy, jika Jokowi menerima ajakan tersebut, akan banyak hal positif yang diperoleh orang nomor satu RI itu. Pasalnya, kata Irgy, Jokowi bisa mendengarkan langsung keluhan rakyat dari hati ke hati.

"Di luar negeri seorang CEO menyamar jadi supervisor untuk mengetahui keadaan di bawahnya. Ini program sama seperti itu. Pak Jokowi kan sekarang ke mana pun pergi nggak bebas, karena kondisi dia sekarang dikenal. Nah, gimana caranya dia bisa dengar omongan rakyat secara langsung," ungkap bintang film CJR The Movie.

Lucunya, tim make over Irgy, sudah mengukur secara kasat mata postur Jokowi. "Fisiknya dia pun setelah dipertimbangkan tim make over, katanya termasuk yang cocok, hehehe," ceplos Irgy Ahmad Fahrezy. (Ras/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya