Liputan6.com, Jakarta Penyanyi Vidi Aldiano memiliki kebanggaan ketika berduet dengan musisi senior Bimbo di acara penutupan MTQ 2016 di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB). Apalagi, acara tersebut disaksikan ribuan pasang mata yang menghadiri perhelatan sejak awal pembukaan hingga penutupan.
Dalam kesempatan itu duet lintas generasi ini membawakan lagu Tuhan dan Rindu Rasul. Penampilan mereka mampu menghinotis tamu undangan yang hadir dan juga masyarakat NTB.
Advertisement
"Bangga banget bisa tampil dengan muisisi senior Bimbo. Ada yang bilang ini konser lintas generasi. Apapun itu, ini adalah momen hebat buat saya apalagi bisa mengisi acara MTQ ini. Semoga ada kesempatan tampil bareng lagi," ujar Vidi kepada wartawan, Minggu (7/8/2016).
Penampilan duet dua penyanyi lintas generasi itu diiringi biola yang dimainkan Asri Sam Bimbo. Penampilan Vidi dan Sam Bimbo ditutup dengan lagu Keagungan Tuhan ciptaan Abdul Malik BZ. Kemudian dilanjutkan pesta kembang api udara.
Sementara itu menurut Harry Kiss, ayahanda Vidi, acara MTQ yang dihadiri KH Said Agil Al Munawar, selaku juri dan hakim seluruh MTQ nasional dan internasional, MTQ di Mataram adalah MTQ dengan penyelenggaraan terbaik.
"Ini setiap hari puluhan ribu orang bersila di jalan sekitar Islamic Center. Kalau biasanya MTQ ini ramai di pembukaan dan penutupan saja, ini setiap hari puluhan ribu orang datang. Luar biasa NTB ini," pungkas Harry Kiss.