Bertemu Keluarga Besar, Baim Wong - Vebby Palwinta Akan Menikah?

Vebby Palwinta mengunggah foto pertemuan keluarga besar bersama Baim Wong.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 25 Sep 2017, 22:00 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2017, 22:00 WIB
Baim Wong dan Vebby Palwinta
Baim Wong dan Vebby Palwinta (Instagram)

Liputan6.com, Jakarta - Baim Wong dan Vebby Palwinta semakin intens memperlihatkan kebersamaan mereka dalam berbagai kesempatan. Jalinan asmara keduanya pun mendapat sambutan baik dari penggemar. Begitu pula dengan pihak keluarga.

Dalam unggahan terbarunya di media sosial, Vebby Palwinta mengunggah foto pertemuan keluarga besar bersama sang kekasih. "Bismillah," tulis Vebby Palwinta, Minggu (24/9/2017).

Baim Wong dan Vebby Palwinta terlihat berfoto dengan beberapa anggota keluarga mereka. Raut wajah bahagia dan penuh kehangatan pun tampak jelas.

Dari keterangan foto, Vebby menyiratkan bahwa ada pembicaraan penting dari pertemuan tersebut. Sejumlah warganet berasumsi, keduanya tak lama lagi akan segera meresmikan hubungan ke arah yang lebih serius.

Sebelumnya, Baim Wong juga pernah mengatakan bahwa perbedaan usia di antara keduanya tak menjadi penghalang. Seperti diketahui, pasangan ini terpaut usia 15 tahun.

"Usia enggak jadi masalah ya, dia bisa menyesuaikan dan saya juga malah kayak sama aja. Enggak ada perbedaan apa-apa," jelas Baim Wong baru-baru ini.

Vebby Palwinta dan Baim Wong

Doa baik pun mengiringi Baim Wong dan Vebby Palwinta. "Semoga dberi kelancaran ya smpai hari H nanti,selamat buat kalian berdua," ucap warganet dengan nama akun @_queen_aishwarya_"

"alhamdulillah yaa teh,smoga lancar sampe hari H nyaa tehh,ya allah aku ikut seneng bangettt Bismilaa teh @vebbypalwinta @sunitaasmara MissYouuu teteh akuu sayang bangettt sm tteh," kata @citradian03.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya