Malam Ini, 5 Duta Jawa Barat Siap Tarung di Konser Nominasi LIDA

Konser Nominasi sendiri adalah babak penyisihan menuju babak utama, yaitu Top 34 LIDA.

oleh Puji Astuti HPS diperbarui 06 Feb 2018, 15:30 WIB
Diterbitkan 06 Feb 2018, 15:30 WIB
Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2018
Rita Sugiarto sebagai dewan dangdut berikan komentar di konser LIDA Indosiar

Liputan6.com, Jakarta Ajang pencarian bakat nyanyi dangdut terbesar kreasi Indosiar, Liga Dangdut Indonesia (LIDA), masih akan melanjutkan Konser Nominasi untuk Pulau Jawa. Konser Nominasi sendiri adalah babak penyisihan menuju babak utama, yaitu Top 34 LIDA.

Hanya satu saja dari lima duta atau wakil dari tiap provinsi yang nantinya bisa lolos sebagai juara provinsi. Sementara penentuan lolosnya duta sendiri sepenuhnya akan berdasarkan raihan SMS tertinggi yang didapat oleh tiap duta di Konser Nominasi.

Setelah Banten, daerah Provinsi Jawa Barat dengan lima dutanya akan tampil Selasa (6/2/2018) nanti malam. Akan ada Reza Firdaus Ismail atau Ezza, Ayuni Niwang Nasiti atau Niwang, Chaerunnisa atau Intan, Nanda Ramdani atau Nando, dan Irpan yang bakal saling berebut perhatian dewan dangdut dan dukungan pemirsa.

Selanjutnya

Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2018
Sahabat LIDA tampil di konser LIDA Indosiar

 

Konser Nominasi LIDA Jawa Barat nanti malam sendiri tak hanya menghadirkan persaingan kelima dutanya saja, tapi juga akan dimeriahkan oleh penampilan dari para bintang tamu. Di antaranya akan ada Lesti, Danang, Aulia, Ical, dan Ihsan Tarore.

Siapa duta favoritmu dari Provinsi Jawa Barat? Yuk, berikan dukungan dengan cara ketik LIDA (spasi) Nama Duta, lalu kirim ke 97288. Dan jangan lupa, saksikan Konser Nominasi LIDA Jawa Barat yang akan berlangsung malam ini mulai pukul 19.00 WIB, hanya di Indosiar!

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya