Ditahan, Reza Bukan Berusaha Tabah

Reza Buka terjerat kasus narkoba dan kini ditahan di Polres Jakarta Barat.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 04 Agu 2018, 17:30 WIB
Diterbitkan 04 Agu 2018, 17:30 WIB
Reza Bukan (Instagram/ @rezbuk)
Reza Bukan (Instagram/ @rezbuk)

Liputan6.com, Jakarta Reza Bukan saat ini masih menjadi tahanan Polres Jakarta Barat untuk kasus narkoba yang menjeratnya. Kondisi tersebut diperparah dengan kenyataan bahwa tak ada satu pun rekan Reza Bukan yang menjenguknya, kecuali Uya Kuya dan istrinya, Astrid.

Hal itu disampaikan presenter kondang itu usai menjenguk Reza Bukan beberapa waktu lalu, di Polda Metro Jakarta Barat.

"Tadi dia nangis dan saya juga nangis karena baru sempat jenguk sekarang. Saya tanya 'yang udah nengok siapa?' Ternyata belum ada satupun teman yang nengok ke sini. Baru kita doang," kata Uya Kuya.

Reza Bukan ditangkap Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, 30 Juni lalu.

Kepedihan

[Bintang] Reza Bukan
Reza Bukan (Nurwahyunan/bintang.com)

Kendati demikian, Reza Bukan mencoba tetap pasrah dan tabah menghadapi cobaan-cobaan ini. Hal itu disampaikannya kepada Uya Kuya.

"Dia sih pasrah. Intinya dia enggak mau larut dalam kepedihan. Tabah. Dia udah susah, enggak mau jadi susah lagi. Dia berusaha untuk happy aja," lanjut Uya tentang rekan sesama presenter itu.

Tanda-tanda Pemakai

[Bintang] Gara-gara Narkoba, Reza Bukan Terancam 12 Tahun Penjara
Selama ini Reza memang sudah jarang terlihat di layar televisi. Namun, ternyata ia masih sering mengisi acara meski tanpa pemberitaan media. Beberapa judul ftv juga masih diperankan olehnya. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Uya Kuya sendiri tak pernah menyangka sebelumnya Reza Bukan bisa terjerumus dalam kasus narkoba ini. Pasalnya, selama mengenal Reza Bukan, ia tidak melihat sedikit pun tanda-tanda Reza Bukan adalah seorang pemakai.

Syuting Terakhir

[Bintang] Uya Kuya
Uya Kuya (Nurwahyunan/bintang.com)

"Enggak. Saya terakhir syuting sama dia Febuari. Sebelumnya saya udah berapa tahun satu frame sama dia. Saya enggak pernah melihat gejala-gejala kayak gitu," ujar Uya Kuya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya