Agnez Mo Maafkan Orang yang Memelintir Perkataannya soal Darah Indonesia

Agnez Mo menyayangkan komentar negatif terhadap ucapannya yang telah dipotong sedemikian rupa.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 27 Nov 2019, 14:30 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2019, 14:30 WIB
[Fimela] Agnez Mo
Agnez Mo menyayangkan orang melihat ucapannya yang telah dipotong sedemikian rupa. (Instagram/agnezmo)

Liputan6.com, Jakarta - Agnez Mo kecewa karena pernyataannya dalam wawancara dengan Build Series di New York beberapa waktu lalu justru menjadi kontroversi. Lewat unggahan di Instagram, Rabu (27/11/2019), pelantun "Coke Bottle" ini menyebut apa yang ia ungkapkan dalam wawancara tersebut bermaksud baik.

Tak hanya itu, Agnez Mo juga membalas anggapan orang yang meragukan nasionalismenya.

"Aku tidak bisa memilih darah atau DNA-ku, tapi aku akan selalu MEMBELA negaraku, AKU SELALU MELAKUKANNYA, dan TAK ADA ORANG yang bisa merampas ini dariku," kata Agnez Mo.

Ia menyayangkan orang-orang menyalahartikan ucapannya yang telah dipotong sedemikian rupa. "Belajarlah melihat sesuatu secara keseluruhan ketimbangan mengambil kesimpulan di luar konteks," kata dia.

Memaafkan

[Fimela] Agnez Mo
(Instagram/agnezmo)

Meski kecewa dengan perbuatan orang yang ia anggap telah memelintir kata-katanya, Agnez Mo tak mau memperpanjang masalah ini.

Ia justru memilih memaafkan orang-orang yang salah paham soal pernyataannya.

Tidak Dendam

[Fimela] Agnez Mo
Agnez Mo (Instagram/agnezmo)

"Untuk orang yang mendukungku, aku mencintai kalian. Untuk orang yang salah paham denganku, aku mencintai dan memaafkanmu. Percayalah, aku tidak punya kemarahan atau dendam kepada kalian," tutur Agnez Mo.

Cari Panggung

Agnez Mo juga menyadari bahwa kontroversi ini juga dimanfaatkan oleh orang-orang yang cari panggung dan ketenaran sesaat, alias clout chaser.

"Untuk para clout chasers, aku mendoakan kalian agar bisa menemukan kedamaian dalam hatimu," tuturnya. Ia juga menambahkan tagar yang menyebutkan bahwa alkitab yang mengajarkan tindakannya ini.

Love & Forgive

Agnez Mo juga tak ingin membiarkan masalah ini mengganggunya.

"Hatiku bungah. Apa pun yang kalian ucapkan, #Indonesia terwakili. #AGNEZMO Love & Forgive," tuturnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya