Liputan6.com, Jakarta - Karena angka positif Covid-19 di Jakarta masih tinggi, Anies Baswedan kembali memperketat PSBB mulai 14 September 2020. Nikita Mirzani rupanya kurang setuju dengan keputusan ini.
Di akun Instagramnya, Nikita Mirzani me-mention akun Instagram Anies Baswedan dan mengungkap keberatannya atas kebijakan PSBB seperti awal pandemi terjadi.
Nikita Mirzani hanya ingin menyuarakan pendapatnya sebagai Warga Negara Indonesia.Â
Advertisement
"Selagi itu masih di jalur yang benar. Tidak ada penghinaan. Itu kan yang gua rasakan sebagai rakyat Indonesia. Kalian juga nanti akan susah nyari berita kan kalau PSBB diterapkan lagi," paparnya di Jalan Kapten Pierre Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (11/9/2020).
Baca Juga
Lockdown
Menurutnya, keputusan untuk menerapkan kembali PSBB seperti awal tidak efisien. Nikita menyesalkan, karena seharusnya pemerintah menerapkan pada lockdown pada awal corona mewabah di Tanah Air.
"Karena kenapa nggak dari awal. Kalau mau di-lockdown, ya lockdown aja sekalian gitu. Bila perlu jangan ada pendatang, tapi kan tidak dilakukan. Jadi sekarang emang yang kebaca sekarang COVID-19 emang makin banyak, makin parah," ujarnya.
Advertisement
Khawatir
Ibu tiga anak ini khawatir kebijakan ini akan berdampak lagi pada pekerjaannya. Sebelumnya, kegiatan syuting program acara Nikita Mirzani memang sempat terhenti.
Harapan
"Mungkin akan ada sedikit kendala karena kan syutingnya gue di outdoor, tapi mudah-mudahan ya bisa dicari solusi dengan baik," kata dia.
Advertisement