Mayang Main Film Perdana, Doddy Sudrajat Tegaskan Tak Ambil Honornya

Mayang Lucyana bermain dalam film berjudul Leak Kajeng Kliwon.

oleh Aditia Saputra diperbarui 13 Apr 2022, 12:20 WIB
Diterbitkan 13 Apr 2022, 12:20 WIB
Mayang, adik Vanessa Angel (Foto: Instagram/@dodysoedrajat_1)
Mayang, adik Vanessa Angel (Foto: Instagram/@dodysoedrajat_1)

Liputan6.com, Jakarta Mayang Lucyana bermain dalam film perdananya yang berjudul Leak Kajeng Kliwon. Tak main-main, dalam debut perdananya itu, adik mendiang Vanessa Angel langsung mendapatkan peran utama.

Doddy Sudrajat yang merupakan sang ayah menegaskan kalau penghasilan yang bakal didapat oleh anaknya itu, langsung masuk ke rekening Mayang, bukan dirinya.

"Iya, kalo keuangan, langsung ke Mayang, karena Mayang sudah punya rekening sendiri. cuman Dedy hanya mengingatkan untuk mengelolanya," ucap Doddy Sudrajat saat ditemui di kawasan Kebayoran, Jakarta Selatan, Minggu (10/4/2002).

 

Izin

Debut Main Film, Ini 6 Momen Mayang Bareng Para Pemain 'Leak Kajeng Kliwon'
Mayang didapuk jadi pemeran utama film horor berjudul Leak Kajeng Kliwon. (Sumber: Instagram/dodysoedrajat_1)

Meski sudah dewasa, Doddy Sudrajat mengatakan jika anaknya selalu izin kalau ingin menggunakan uang hasil keringatnya sendiri.

"Jadi untuk keuangan, masuk semua ke rekening Mayang. Deddy mengarahkan aja, supaya jangan boros," Doddy Sudrajat menambahkan.

 

Teringat Mendiang

Adik Vanessa Angel, Mayang diperiksa Polisi, Senin (7/3/2022)
Adik Vanessa Angel, Mayang diperiksa Polisi, Senin (7/3/2022)

Sifat Mayang yang selalu izin seperti itu, rupanya mengingatkan Doddy Sudrajat kembali pada anaknya yang sudah meninggal, Vanessa Angel.

"Dia biasanya izin dulu, ded mau beli ini, worth it gak ya, harga segini. Ya terserah kalo duitnya ada, Mau beli ya beli, tapi kita baru ke mall beli baju, gitu, beli celana, yasudah kita jalan," kata Doddy Sudrajat.

 

Ingin Membeli Rumah

Mayang sendiri mengaku kedepannya mau mengumpulkan uang dari hasil keringatnya sendiri untuk membeli sebuah rumah impiannya. Bantu amin ya KLovers, biar impian Mayang bisa terwujud.

"Untuk sekarang mau nabung dulu, buat beli rumah," tutup Mayang sambil tersenyum.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya