Liputan6.com, Jakarta Elma Theana mengungkap rencananya menghabiskan momen libur Lebaran tahun ini. Aktris senior itu akan memanfaatkan waktu libur bersama keluarga besarnya. Mereka akan berangkat ke Yogyakarta untuk menyusul sang suami sekaligus mengunjungi beberapa tempat wisata.
Hal itu diungkapkan Elma Theana saat ditemui awak media di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, belum lama ini. Sekitar 10 hari, Elma Theana mengaku sudah memiliki agenda liburan yang padat selama berada di Yogyakarta.
Sebagian besar destinasi libur Lebaran Elma Theana adalah pilihan anak-anaknya.
Advertisement
"Lebih ke anak-anak (yang punya rencana liburan), orangtua ikuti saja yang jalan-jalan, aku ikutin anak-anak saja. Sudah banyak banget (rencana), hari ini ke sini, nanti ke sini. Selama di Yogyakarta enggak ada (hari) yang kosong," ungkap Elma Theana.
Baca Juga
Â
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Â
Destinasi Wisata
Kakak Sonny Septian itu membocorkan beberapa lokasi populer yang akan ia kunjungi bersama keluarga selama di Yogyakarta. Beberapa di antaranya adalah daerah Gunung Kidul dan Merapi.
"Macam-macam, ada ke Gunung Kidul, Merapi, banyak. Aku juga enggak tahu tiap hari sudah ada schedule," paparnya.
Â
Advertisement
Wisata Kuliner
Tak hanya wisata alam dan wisata budaya, Elma Theana tak melewatkan kesempatan untuk mencicipi kuliner khas Yogyakarta.
"Di sana, banyak beli-beli (makanan) ya, kita masih bisa makan gudeg, makanan khas ini. Tapi Yogyakarta lebih kepada suasananya sih, betah banget aku di Yogya," pungkasnya.