Liputan6.com, Jakarta Kebersamaan Lee Se Young dan Bae In Hyuk di MBC Drama Awards 2023 adalah salah satu momen yang paling jadi sorotan publik. Keduanya tidak ragu memperlihatkan chemistry mereka yang terjalin sangat erat.
Dalam ajang penghargaan ini, keduanya dinominasikan dalam kategori best couple untuk drama mereka yang berjudul The Story Of Park’s Marriage Contract. Sebelum diumumkan pemenangnya, mereka diwawancarai terlebih dahulu oleh presenter.
Advertisement
"Dua tahun lalu aku menang best couple bersama Lee Junho lewat The Red Sleeve, tapi sekarang aku sudah menikah dengan pria baru," ceplos Lee Se Young yang diikuti dengan gestur menggenggam tangan Bae In Hyuk.
Advertisement
Bae In Hyuk kemudian menjabarkan dinamika hubungan ParkHa (nama couple mereka) dalam drama. Seiring berjalannya waktu, tokoh Park Yeon Woo dan Kang Tae Ha semakin dekat meski awalnya saling berjauhan.
"Setelah aku (Tae Ha) membuka hatiku dan kami mulai menjalin hubungan, kedekatan kami terasa menyegarkan seperti nama kami (ParkHa berarti mint dalam bahasa Korea) dan sangat penuh kasih sayang," ujarnya sambil terus berpegangan tangan dengan Lee Se Young.
Malah Jadi Gosip
Momen ini viral di media sosial, termasuk di Korea Selatan. Tak sedikit yang menyangka keduanya benar-benar menjalin hubungan asmara dalam kehidupan nyata.
Untuk menjawab rasa penasaran publik, media Korea Selatan menghubungi pihak agensi Lee Se Young, Prain TPC untuk memberi klarifikasi. Pihaknya membantah dugaan tersebut.
Advertisement
Sanggahan Pihak Agensi
"Ini menunjukkan bahwa mereka punya chemistry yang baik," ujar pihak Prain TPC dikutip dari artikel di Naver yang trending sepanjang Minggu (31/2/2023).
Sementara itu, netizen di platform X sendri tidak menyangka bahwa S3 marketing atau fanservice yang diberikan Se Young dan In Hyuk pada malam itu akan bergulir sejauh ini, sampai-sampai agensi ikut turun tangan.
Reaksi Warganet
"Seyoung tiap didampingi sama siapapun kayaknya dikira dating semua," ujar pemilik akun @aleumda****
"Kalau beneran pacaran mah ga bakalan seugal-ugalan ini ga sih😭 keren sih bisa bangun chemistry ampe dikira pacaran," ujar warganet yang lain.
"Im crying bcs Seyoung be saying anything AS ALWAYS and they took her seriously," kata yang lainnya.
"lebih baik mereka tidak mengatakan apa pun. Masih ada beberapa hari lagi dramanya berakhir 😭 Mungkin akan menarik lebih banyak penonton," ujar kdramaniac****.
Advertisement