Perayaan Ultah Dicky Smash di Tengah Smashblast

Dicky Smash mendapat kejutan dari personel Smash lainnya berupa kue ulangtahun. Pada 18 Juni, Dicky genap berusia 20 tahun.

oleh Julian Edward diperbarui 25 Jun 2013, 22:35 WIB
Diterbitkan 25 Jun 2013, 22:35 WIB
smash-130618b.jpg
Ada kejadian menarik ketika Smash menggelar sesi 'meet & greet' di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (25/6/2013). Di tengah acara, tiba-tiba sebuah kue kecil muncul dan lagu 'Happy Birthday' mengalun untuk merayakan ulangtahun salah satu personel Smash, Dicky Muhammad Prasetya.

Sebenarnya, ulangtahun Dicky yang ke-20 tepatnya jatuh pada 18 Juni lalu. Namun, Smash tak ingin menyia-nyiakan moment bersama Smashblast, sebutan fans, untuk berbagi kebahagian.

Lagipula, merayakan ulangtahun bersama menjadi salah satu ritual yang dilakukan Smash untuk menjaga kekompakan. Lainnya, ialah selalu menyampaikan apa yang mengganjal di hati.

"Kalau ada masalah selalu diomongin, nggak pernah ditunda-tunda. Pokoknya diselesaikan saat itu juga jadi nggak ada masalah lagi besoknya. Komunikasi kuncinya," kata Dicky.

Hal ini berguna juga untuk membangun chemistry di atas panggung. "Jadi kalau misalnya Bisma ngambek atau Reza lagi kenapa-napa ya harus diomongin saat itu juga, biar selesai saat itu juga," sambung Dicky.

Kekompakan Smas memang telah teruji, termasuk di masa-masa sulit saat para haters menghujat aksi dan penampilan mereka. "Tapi itu malah membantu kami terkenal. Malah bikin pengin tahu Smash itu apa sih. Nah yang kayak gitu malah bikin kami jadi makin dikenal," kata Dicky. (Fei)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya