De Gea Masuk Radar Bidikan Real Madrid Gantikan Thibaut Courtois yang Tumbang Cedera ACL

Klub Liga Spanyol atau LaLiga Real Madrid tengah dalam masalah, usai penjaga gawang andalan mereka Thibaut Courtois yang mengalami cedera ACL di lutut kirinya saat menjalani sesi latihan tim jelang bergulirnya kompetisi Liga Spanyol atau LaLiga.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 11 Agu 2023, 08:44 WIB
Diterbitkan 11 Agu 2023, 08:43 WIB
David de Gea. (AFP/Oli Scarff)
David de Gea. (AFP/Oli Scarff)

Liputan6.com, Jakarta - Klub Liga Spanyol atau LaLiga Real Madrid tengah dalam masalah, usai penjaga gawang andalan mereka Thibaut Courtois yang mengalami cedera ACL di lutut kirinya saat menjalani sesi latihan tim jelang bergulirnya kompetisi Liga Spanyol atau LaLiga.

Madrid kini dikabarkan sedang mengadakan pembicaraan untuk memboyong mantan penjaga gawang Manchester United David De Gea menuju Stadion Santiago Bernabeu.

Dilansir dari The Sun, Jumat (11/8/2023), Real Madrid sedang menjalin kontak dengan David De Gea untuk kemungkinan memboyong sang pemain di bursa transfer musim panas ini.

Saat ini Real Madrid juga hanya mempunyai dua kiper utama yang terdaftar di tim utama. Selain Courtois, El Real masih mempunyai satu penjaga gawang Andriy Lunin.

De Gea yang saat ini berstatus bebas agen usai tidak memperpanjang kontrak dengan Manchester United pada Juni lalu, bisa menjadi opsi pengganti yang memungkinkan di bawah mistar gawang untuk Los Blancos.

Kiper berusia 32 tahun itu juga baru saja menolak tawaran dari Inter Milan yang menginginkannya untuk menjadi pengganti dari Andre Onana yang bergabung ke Manchester United.

Selain De Gea, Real Madrid juga tengah memantau situasi kiper Chelsea Kepa Arrizabalaga. Namun Real Madrid juga harus bersiap bersaing dengan Bayern Muenchen yang tengah menargetkan Kepa sebagai opsi pengganti kiper Manuel Neuer yang tengah cedera.

Sebelumnya De Gea hampir bergabung dengan Real Madrid pada musim 2015 lalu. Namun transfer dari kiper berkebangsaan Spanyol menuju Real Madrid itu harus gagal karena dokumen Faksimile yang terlambat dikerjakan di tenggat akhir bursa transfer.

Madrid berharap Thibaut Courtois bisa kembali ke performa terbaiknya sebelum cedera pada 2024/25 nanti. Oleh karena itu, siapa pun kiper yang didatangkan nanti harus sadar bahwa kiprah mereka di Santiago Bernabeu mungkin hanya akan berlangsung selama satu tahun.

 

Profil De Gea

Foto: Mayoritas Jadi Legenda Klub, Ini Dia 7 Pemain Asal Spanyol yang Serentak Dilepas Gratis pada Bursa Transfer Pemain Musim 2023 / 2024
Reaksi kecewa kiper Manchester United, David De Gea setelah dikalahkan Liverpool pada laga Liga Inggris 2022/2023 di Anfield Stadium, Liverpool (5/3/2023). Dilepas gratis Manchester United setelah 12 tahun bersama akibat tak menemui titik temu perihal perpanjangan kontrak, David De Gea kini tengah jadi incaran beberapa klub Arab Saudi dan klub La Liga. (AFP/Paul Ellis)

David De Gea Quintana adalah salah satu penjaga gawang atau kiper berbakat asal Spanyol. 

Pria yang akrab disapa David De Gea ini lahir pada 7 November 1990 di Madrid. Karirnya di dunia sepak bola membawa klub yang dibelanya berkinerja lebih baik.

De Gea adalah salah satu penjaga gawang terbaik di dunia dan telah membuktikan dirinya sebagai pilar utama tim-tim besar di level klub dan internasional.   

Selama waktunya di Manchester United, De Gea membuat lebih dari 500 penampilan dan memenangkan satu gelar Liga Premier, satu Piala FA, dua Piala Liga, tiga Community Shield, dan Liga Eropa UEFA. 

Selama tiga musim berturut-turut dari 2013–2014, kemudian 2015–2016, dia dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Tahun Ini Sir Matt Busby United. Pemain pertama dalam sejarah yang memenangkan penghargaan berturut-turut.

Untuk empat PFA Teams of the Year berturut-turut (total lima) dari 2015 hingga 2018. Pada 2018, ia mendapat penghargaan di FIFA FIFPro World11. 

De Gea meninggalkan MU setelah kontrak habis pada 2023. De Gea juga sempat menjadi salah satu tim U-17 Spanyol memenangkan European Championship 2007, dan finis di urutan kedua di World Cup 2007.

Gaya Bermain De Gea

David de Gea - Manchester United - MU
Kiper Manchester United David de Gea. (CRISTINA QUICLER / AFP)

David De Gea dikenal karena refleksnya yang cepat dan kemampuannya untuk melakukan penyelamatan luar biasa. Ia juga sangat baik dalam mengantisipasi pergerakan lawan dan memiliki kualitas distribusi bola yang sangat baik.

David De Gea adalah salah satu penjaga gawang terbaik di dunia, dengan karir yang mengesankan di klub dan timnas Spanyol. Kualitasnya dalam menghadapi tekanan tinggi dan menghasilkan penyelamatan spektakuler telah menjadikannya ikon bagi banyak penggemar sepak bola. 

Berita Infografis - Pelatih di Liga Inggris yang Dipecat pada Musim 2022-2023 - Part 2
Berita Infografis - Pelatih di Liga Inggris yang Dipecat pada Musim 2022-2023 - Part 2 (Bola.com/Adreanus Titus)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya