Liputan6.com, Surabaya - Seperti yang diketahui, belum lama ini Smartfren telah meluncurkan 5 smartphone berbasis 4G LTE yang masuk dalam keluarga Andromax. Lima diantaranya adalah Andromax R, Q, Q1, Ec, dan Es. Operator CDMA yang akan segera meluncurkan layanan 4G LTE itu optimis dapat menjual jajaran handset tersebut sebanyak 2 juta unit di tahun ini.Â
"Kami menargetkan penjualan jajaran smartphone 4G LTE yaitu tipe Andromax R, Q, Q1, Ec, dan Es, sekitar 2 juta unit di sepanjang tahun ini," kata Hartadi Novianto selaku Bundling Product Department Smartfren saat ditemui tim Tekno Liputan6.com di Swiss-Belhotel Surabaya.
Soal market share, lanjutnya, Andromax 4G LTE telah tumbuh 7,5 persen dan per Mei 2015 sudah mencapai pangsa pasar sekitar 8,3 persen. Untuk target market share di tahun ini, Hartadi mengaku menargetkan pangsa pasar di atas 10 persen.
Dari sisi penjualan, beberapa waktu lalu Hartadi menuturkan bahwa Andromax R telah terjual sekitar 25 ribu unit, Andromax Qi sekitar 25 ribu unit, Andromax Q sekitar 10 ribu unit, dan untuk Andromax Ec dan Es sekitar 20 unit. Bila digabungkan, setidaknya smartphone 4G LTE Smartfren telah terjual sekitar 80.000 unit.
Untuk Andromax berbasis EVDO sendiri, Hartadi mengungkap bahwa produksinya telah dihentikan dan saat ini stok dari perangkat tersebut hanya tinggal 10 - 20 ribu unit.
"Kami telah menghentikan produksi Andromax berbasis EVDO karena ke depannya kami akan fokus pada perangkat 4G LTE dan kami pun akan segera meluncurkan layanan 4G LTE secara komersial pada semester kedua tahun ini," paparnya.
(isk/dhi)
Smartfren Targetkan Jual 2 Juta Andromax 4G LTE Tahun Ini
Soal market share, Andromax 4G LTE telah tumbuh 7,5 persen.
diperbarui 29 Jul 2015, 13:08 WIBDiterbitkan 29 Jul 2015, 13:08 WIB
Spesifikasi lengkap dari kedua tipe smartphone 4G Smartfren terungkap jelas pada kunjungan pabrik di Batam.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 19 Januari 2025
Korban Terseret Arus Banjir di Bandar Lampung Ditemukan Meninggal Dunia di Pantai Sukaraja
Polri Selidiki Peristiwa Gugurnya Anggota yang Tertembak di Yalimo, Papua
Tuduhan Meghan Markle Bully Karyawan Kembali Mencuat, Disebut Kerap Merundung Setiap Selasa
Kampung Laut Bontang Kuala, Surga Wisata di Kalimantan Timur
Firasat Gus Dur sebelum Tragedi Tsunami Aceh yang Bikin Romo Benny Akui Kewaliannya
Gunung Semeru Erupsi, Tinggi Letusan Capai 400 Meter
Wajib Tahu, Berikut Perubahan Jadwal Keberangkatan Kereta Api dari Bandung
3 Kesalahan Tersembunyi yang Jarang Disadari oleh Ahli Ibadah
Kabar Duka, Tokoh Pers Nasional Alwi Hamu Meninggal Dunia
Gibran Tidak Hadiri Undangan, Bahlil: Pak Wapres Tambah Cinta pada MKGR
Link Live Streaming Liga Inggris Arsenal vs Aston Villa, Segera Tayang di Vidio