Liputan6.com, Jakarta - Menyambut bulan Ramadan 2017, Indosat Ooredoo mengandalkan paket Freedom Combo 5.0 dan tarif Rp 1/detik untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Kedua layanan itu hadir mengingat komunikasi yang kian sering dilakukan pengguna sepanjang bulan tersebut.
"Untuk Ramadan, kami melihat konsumen sering berkomunikasi atau sekadar berbagi informasi dengan orang terdekat. Karenanya, dua layanan ini kami hadirkan," ujar Division Head Data Services Product Development & Management Sharif Mahfoedz saat ditemui di Jakarta, Rabu (24/5/2017).
Advertisement
Baca Juga
Tarif Rp 1/detik dapat digunakan oleh pengguna yang masih mengandalkan panggilan suara. Menurut Sharif, meski pengguna data sudah meningkat, panggilan suara masih menjadi layanan yang dominan.
"Jadi untuk sekadar menyapa keluarga atau kerabat dapat menggunakan tarif ini. Sementara kalau ingin menghubungi via aplikasi, bisa mengandalkan akses tanpa kuota yang ada di seluruh produk Indosat," ujarnya menjelaskan.
Lebih lanjut ia mengatakan, kedua layanan ini akan terus berlanjut dan tak sekadar menjadi penawaran khusus selama bulan Ramadan. Selain itu, ia memastikan kedua layanan itu sudah berlaku bagi pengguna di seluruh Indonesia.
Sebagai informasi, awal bulan ini, Indosat Ooredoo baru saja menghadirkan paket internet terbaru untuk pelanggan IM3 Ooredoo. Mengusung nama Freedom Combo 5.0, pengguna dapat mengakses aplikasi populer secara gratis alias tanpa kuota.
Menurut CEO Indosat Ooredoo Alexander Rusli saat peluncuran Freedom Combo 5.0, Indosat Ooredoo sebagai game changer merupakan pembawa pengalaman pelanggan ke level lebih tinggi. Hal ini ditandai dengan pembaruan Freedom Combo dari waktu ke waktu.
Dengan tarif baru, pengguna IM3 cukup membayar Rp 1/detik untuk panggilan ke semua operator selama 30 detik pertama.
(Dam/Why)